Tak Mau Bayar, Wanita Ini Kabur dari Rumah Sakit Usai Operasi Plastik

Aksi wanita ini jadi sorotan.

oleh Novita Ayuningtyas diperbarui 20 Feb 2024, 09:45 WIB
Diterbitkan 20 Feb 2024, 09:45 WIB
[Bintang] Ilustrasi Operasi Plastik
Tengah menjadi tren di Korea Selatan, amankah operasi plastik dilakukan saat remaja? (Sumber Foto: Free Riki)

Liputan6.com, Jakarta Banyak cara dilakukan masyarakat demi tampil menawan di hadapan publik. Melakukan diet, olahraga teratur hingga menjalani berbagai treatment kecantikan pun kerap dilakukan.

Bahkan, tak sedikit pula yang memilih untuk melakukan prosedur operasi plastik agar penampilannya terutama wajah bisa sesuai dengan keinginan. Namun, tentu saja untuk menjalani prosedur operasi plastik membutuhkan dana yang tak sedikit.

Selain itu, tak semua rumah sakit ataupun klinik kecantikan menyediakannya. Karena hal ini pula, banyak masyarakat yang memilih menjalani operasi plastik di luar negeri, seperti Thailand atau Korea Selatan. Turki juga menjadi salah satu negara yang cukup terkenal dengan prosedur operasi plastiknya.

Terlebih, industri operasi plastik di Turki mengalami perkembangan yang cukup pesat hingga dijadikan sebagai wisata medis. Namun, baru-baru ini dilansir Liputan6.com dari Oddity Central, Selasa (20/2/2024) seorang wanita yang melakukan operasi plastik di Turki menjadi sorotan.

Bukan karena hasilnya yang tak memuaskan. Namun, wanita tersebut dikabarkan kabur dari rumah sakit usai menjalani operasi plastik.

Hindari biaya operasi plastik

Tak Mau Bayar, Wanita Ini Kabur dari Rumah Sakit Usai Operasi Plastik
Tak Mau Bayar, Wanita Ini Kabur dari Rumah Sakit Usai Operasi Plastik (sumber: Oddity Central)

Seorang wanita warga negasa asing baru-baru ini berhasil menghebohkan media sosial di Turki. Pasalnya, wanita tersebut diketahui menyelinap keluar dari rumah sakit usai menjalani prosedur operasi plastik.

Insiden tersebut dilaporkan terjadi disebut rumah sakit swasta di daerah Sisli, Istanbul, Turki. Dalam video CCTV yang beredar secara online, tampak seorang wanita yang masih memakai baju rumah sakit dan sandal tengah berdebat dengan dokter serta perawat.

Wajah wanita tersebut juga terlihat masih tertutup oleh perban serta masih mengalami pembengkakan akibat operasi plastik yang dilakukan. Rupanya, belakangan diketahui jika wanita tersebut tengah berusaha kabur dari rumah sakit demi menghindari membayar biaya operasi plastik.

Langsung menyelinap usai efek bius hilang

Outlet berita Turki NTV melaporkan jika wanita dengan warga negara asing tersebut merupakan wisatawan yang berlibur di Turki. Wanita tersebut juga menjalani operasi plastik ekstensif pada bagian wajahnya.

Namun, beberapa jam usai operasi selesai dan efek bius serta bisa berjalan kembali, wanita tersebut diduga berusaha untuk kabur dari rumah sakit. Hal tersebut dilakukan sebagai cara agar dirinya tidak membayar biaya yang dibebankan.

Sayangnya bagi wanita tersebut, staf rumah sakit memperhatikannya saat dia mencoba untuk meninggalkan rumah sakit dan menemuinya. Bahkan, perdebatan pun terjadi karena wanita tersebut dilarang pergi hingga petugas kepolisian tiba. Pasien tersebut pun akhirnya dibawa kembali ke rumah sakit namun dengan penjagaan petugas dan perawat.

 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Live Streaming

Powered by

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya