Mengetuk Pintu Hati: Jangan Menunda Bayar Utang

Sebagai makhluk sosial, sesuai dengan fitrahnya, manusia membutuhkan bantuan dari makhluk lainnya. Namun tidak jarang manusia berutang.

oleh Maria Flora diperbarui 23 Jun 2017, 17:20 WIB
Diterbitkan 23 Jun 2017, 17:20 WIB

Liputan6.com, Jakarta - Islam bukan saja mengantur bagimana hubungan antara hamba dengan Tuhan-nya. Tapi juga mengatur hubungan antar sesama manusia.

Begitu juga dalam fikih, ada fikih ibadah dan fikih muamalah. Yaitu fikih yang secara khusus membahas bagaimana hubungan sesama manusia supaya teratur sesuai dengan apa yang diinginkan Allah  SWT.

Sebagai makhluk sosial, sesuai dengan fitrahnya, manusia membutuhkan bantuan dari makhluk lainnya. Namun tidak jarang kadang manusia berutang dengan manusia lainnya.

Nabi SWA pun pernah meminjam dari orang lain. Namun apabila seseorang sudah punya niatan untuk menunda-nunda atau bahkan tidak ingin membayar utang, ini disebut kezoliman. Ini akan mendatangkan sesuatu yang buruk dari Allah SWT.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya