Liputan6.com, Jakarta Direktur Jenderal Bimbingan Masyarakat Islam Kementerian Agama (Dirjen Bimas Islam Kemenag) Kamaruddin Amin meminta umat muslim untuk tetap berada di rumah menjelang dan saat melaksanakan ibadah di bulan Ramadan.
Menurut Amin, di masa pandemi virus corona atau Covid-19, beribadah di rumah lebih baik dari pada beribadah secara jemaah yang berpotensi membahayakan diri sendiri dan orang lain.