Resep Es Palu Butung untuk Nikmati Momen Santai Libur Lebaran

Proses pembuatan es patu butung juga bisa jadi aktivitas menarik bersama si kecil di masa libur Lebaran 2022.

oleh Asnida Riani diperbarui 15 Nov 2023, 13:46 WIB
Diterbitkan 06 Mei 2022, 20:05 WIB
Resep es palu butung. (dok. Instagram @my_randomfeeds/https://www.instagram.com/p/CF8pBMbDn_a/)
Resep es palu butung. (dok. Instagram @my_randomfeeds/https://www.instagram.com/p/CF8pBMbDn_a/)

Liputan6.com, Jakarta - Menikmati hari-hari di penghujung minggu libur Lebaran, Anda mungkin ingin menyantap sajian pencuci mulut yang lezat bersama keluarga. Dari sekian banyak opsi, jangan sampai melewatkan es palu butung.

Dessert khas Makassar, Sulawesi Selatan ini memiliki tekstur khas dengan cita rasa manis yang bikin nagih. Tidak hanya beli, Anda juga bisa membuat es palu butung sendiri di rumah. Proses pembuatannya bahkan bisa jadi aktivitas menarik bersama si kecil di masa libur Idul Fitri 2022.

Salah satunya, Anda bisa menyontek resep yang dibagikan SIG dan KARA dari kompetisi Kara Cook from Home menggunakan KARA Santan 200 ml. Langsung simak detail resep es palu butung berikut, seperti dikutip dari keterangan yang diterima Liputan6.com, Jumat (5/5/2022).

Es Palu Butung

Bahan-bahan:

1/2 sisir pisang

700 ml air

1 lembar daun pandan, simpulkan

130 ml Kara Santan

5 sdm tepung beras

5 sdm gula pasir

Sejumput garam

Pelengkap:

Sirup DHT

Es batu, hancurkan di chopper

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.


Langkah Pembuatan

Pisang
Ilustrasi pisang sebagai salah satu bahan es palu butung/copyright unsplash.com/Eliv Sinas Aceron

1. Kukus pisang sampai matang, lalu potong-potong, sisihkan.

2. Dalam panci masukan air, daun pandan, santan, tepung beras, gulas pasir, dan sejumput garam, aduk-aduk sebelum nyalakan api.

3. Masak adonan tepung beras terus diaduk, masak sampai mengental. Angkat.

4. Siapkan mangkuk saji, tuang adonan bubur, tambahkan sirup, potongan pisang, dan es batu.

Infografis Tampilan Kekinian Camilan Tradisional
Infografis Tampilan Kekinian Camilan Tradisional
Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya