Liputan6.com, Semarang - Peristiwa tragis terjadi di Kebumen, Jawa Tengah. Seorang pria KebumenMadirja (80), ditemukan meninggal di aliran sungai.
Selama ini, Madirja memang tinggal seorang diri di Desa Kalikudu, Kecamatan Karangsambung, Kebumen. Tetangganya menemukan kakek ini meninggal dunia di aliran sungai tak jauh dari rumahnya.
Advertisement
Baca Juga
Kapolres Kebumen AKBP Burhanuddin melalui Kasubsi Penmas Aiptu Catur mengatakan, korban ditemukan pertama kali oleh tetangganya yang sedang mencari rumput untuk makanan hewan ternak di sekitar sungai dekat rumah korban, sekitar pukul 14.00 WIB, Rabu (25/5).
"Saat ditemukan warga, korban sudah tergeletak di aliran sungai di dekat rumahnya. Selanjutnya warga melaporkan ke Pemdes dan diteruskan ke kami (Polres Kebumen)," jelas Aiptu Catur, Kamis (26/5/2022).
Â
Saksikan Video Pilihan Ini:
Dugaan Penyebab Kematian
Dari hasil pemeriksaan kepada tubuh korban, tidak ditemukan tanda penganiayaan. Dugaan kuat, korban jatuh terpeleset saat akan memetik cabai untuk dimasak.
Hal ini dikuatkan dengan ditemukannya bumbu dapur yang tengah diracik di atas meja.
Pada bagian kepala korban, terdapat luka robek karena benturan saat terjatuh dari atas tebing setinggi kurang lebih 3,2 Meter.
Korban telah diserahkan kepada pihak keluarga untuk selanjutnya dimakamkan secara adat.
Advertisement