Solusi Jitu Kebutuhan Perabotan Rumah Tangga Anda

Katalog IKEA 2017 baru saja diluncurkan dengan berbagai kejutan, salah satunya harga yang lebih rendah dari tahun sebelumnya.

oleh Annissa Wulan diperbarui 01 Sep 2016, 13:00 WIB
Diterbitkan 01 Sep 2016, 13:00 WIB
4 Tips Sederhana Dekorasi Kamar Tidur ala IKEA
4 Tips Sederhana Dekorasi Kamar Tidur ala IKEA

Liputan6.com, Jakarta Mengisi rumah dan memilih perabotan rumah tangga bukanlah suatu hal yang mudah untuk dilakukan. Selain membutuhkan biaya yang banyak, memilih perabotan yang fungsional dan sesuai dengan tata letak ruangan bisa membuat Anda frustasi.

Memiliki visi menciptakan kehidupan sehari-hari yang lebih baik bagi banyak orang dengan menawarkan rangkaian produk perabot rumah tangga yang dirancang dengan baik, fungsional, dan harga terjangkau, IKEA meluncurkan Katalog IKEA 2017 pada Rabu (31/8/2016).

Katalog ini merupakan edisi global yang ke-66, sedangkan di Indonesia sendiri adalah edisi yang ke 3, sejak tahun 2014. Berisi 324 halaman penuh dengan rangkaian produk baru, inspirasi, tips, dan berbagai artikel menarik.

Tidak hanya itu, peduli dengan keseimbangan alam, kertas yang digunakan untuk membuat katalog IKEA ini adalah 100% bersertifikat FSC. FSC adalah seluruh bahan baku diambil dari hutan kayu yang diaudit setiap tahunnya oleh auditor independen untuk memastikan pengelolaan keseimbangan alam, secara berkelanjutan.

Acara peluncuran Katalog IKEA 2017 pada Rabu (31/8/2016).

"Di katalog ini, Anda dapat menemukan berbagai produk dengan harga yang lebih rendah dari tahun sebelumnya. Selain itu, harga ini berlaku selama 1 tahun sampai dengan 31 Agustus 2017. Kami ingin membantu lebih banyak masyarakat Indonesia dalam merencanakan dan menciptakan kehidupan lebih bagi keluarga di rumah," papar Mark Magee selaku General Manager IKEA Indonesia saat ditemui oleh tim liputan6.com.

Isi Katalog

Sedangkan Eliza Fazia selaku Marketing Manager IKEA Indonesia menyatakan terdapat 2 hal baru di dalam Katalog IKEA 2017 ini.
"Pertama adalah harga yang lebih rendah dibanding tahun sebelumnya. Kedua adalah adanya 13 artikel cerita menarik mengenai nilai-nilai IKEA dari perspektif kehidupan sehari-hari yang bersumber dari pengalaman orang-orang berbagai negara," papar Eliza.

Untuk pertama kalinya, Katalog IKEA hadir dengan 13 artikel cerita yang amembawa pembaca ke pengalaman dari berbagai negara. Tujuannya adalah menginspirasi tentang bagaimana IKEA terhubungan dengan masyarakat dari beragam budaya. Serta bagaimana para desainer IKEA mengembangkan produk dengan menggunakan bahan yang tak terpikirkan untuk memberikan solusi rumah ramah lingkungan. Hal ini disebut dengan Democratic Design, di mana solusi rumah ramah lingkungan tetap memperhatikan bentuk, fungsi, kualitas, dan harga yang terjangkau.

Katalog IKEA 2017 menawarkan banyak solusi kreatif dan terjangkau untuk ruang sempit atau tidak luas berdasarkan kebutuhan dan impian banyak orang.

Acara peluncuran Katalog IKEA 2017 pada Rabu (31/8/2016).

"Dasar desain IKEA adalah Scandinavian Swedish Design yang mengangkat 6 prinsip, yaitu multifungsi, alam, warna, pencahayaan, inovasi, humanistik, dan kesederhanaan. Bagi kami, memahami kehidupan seseorang di rumah adalah cara untuk menciptakan solusi baru membuat kehidupan sehari-hari yang lebih baik," jelas Indy Anindita Interior Designer IKEA Indonesia.

Katalog Digital

Bagi Anda yang ingin mengakses katalog ini di mana pun dan kapan pun, dapat mengunduh Katalog IKEA 2017 ini di IKEA.co.id mulai tanggal 19 September 2016 mendatang. Katalog IKEA versi digital ini memiliki mode AR (Augmented Reality), Extended Content (video behind the scene), dan fitur 360 derajat.

Dalam rangka memperkenalkan Katalog IKEA 2017 ini, IKEA Indonesia juga melakukan kegiatan roadshow di sejumlah pusat perbelanjaan dan perkantoran di Jakarta, serta kompetisi storytelling.

Kompetisi ini dapat Anda ikuti dengan merekam suara bergenre apa pun yang diinginkan. 10 pemenang terbaik akan mendapatkan hadiah sebesar Rp 3 juta dalam bentuk voucher dan 5 pemenang utama akan direkam suaranya dan ditayangkan di radio.

Masih penasaran? Ikuti tutorial khusus bersama Tike dan Ronald langsung di toko IKEA Alam Sutera pada Sabtu, 3 September 2016 mendatang.

Berlangsung dari tanggal 1 sampai 18 September 2016, Anda dapat berpartisipasi dengan mengunjungi website IKEA atau merekamnya langsung di mini studio IKEA di berbagai pusat perbelanjaan yang dikunjungi roadshow IKEA atau di IKEA Alam Sutera.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Live Streaming

Powered by

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya