Jakarta Bibir bisa menjadi daya tarik utama wajah. Oleh karena itu bibir haruslah terlihat semenarik mungkin. Bibir yang merah merona alami jadi idaman dan incaran tiap orang.
Sayangnya, tak semua orang dilahirkan dengan bibir merah alami. Ini diperparah pula dengan kebiasaan buruk, seperti merokok, kebanyakan konsumsi kafein, alergi, dan pemilihan produk kecantikan yang kurang tepat yang kemudian membuat bibir menghitam. Well, tentu saja bibir 'hitam' bukan pemandangan yang enak untuk dilihat bukan?
Advertisement
Bagi wanita, menutupi bibir yang berwarna hitam bisa dengan mengoleskan lipstik atau lipgloss. Lalu bagaimana dengan pria yang ingin memiliki warna bibir yang merah merona?
Advertisement
Baca Juga
Liputan6.com (25/7/2018) merangkum sejumlah cara dari berbagai sumber untuk meronakan bibir agar tampak lebih merah dan indah, berikut caranya:
Cara menghilangkan bibir hitam secara alami dan cepat
1. Jeruk nipis
Diperkaya dengan kandungan vitamin C, buah ini akan membantu mengangkat sel kulit yang mati sehingga kulit bibir akan beregenerasi dengan baik. Hal ini akan membuat bibir Anda menjadi merah merona secara alami
2. Lemon
Sama seperti jeruk nipis, lemon juga dapat menghilangkan warna gelap pada bibir sehingga warna merah merona bibir akan tampak secara alami.
Advertisement
3. Madu
Kandungan glukosa dan fruktosa dalam madu akan merangsang epidermis untuk membuat kolagen baru. Dengan begitu warna merah bibir dapat terpancing dan membuatnya tampak segar. Campur madu dengan gula lalu gosok-gosokkan pada bibir agar kulit mati terangkat.
4. Kunyit
Cara menghilangkan bibir hitam dan kering secara alami berikutnya adalah dengan menggunakan kunyit. Tidak hanya mengobati penyakit, kunyit juga berguna untuk menghilangkan bibir hitam dan kering. Caranya adalah dengan menumbuk halus dua ruas jari kunyit lalu oleskan pada bibir. Diamkan selama 15 menit lalu bilas dengan air bersih.
Â
5. Susu
Asam laktat yang ada dalam susu efektif sebagai cara menghilangkan flek dan noda hitam di bibir. Dengan mengoleskan susu murni pada bibir Anda selama 15 menit dapat bermanfaat untuk mengangkat sel kulit mati.
6. Minyak zaitun
Minyak zaitun mengandung vitamin E dan vitamin K yang dapat digunakan sebagai cara menghilangkan bibir hitam menjadi merah secara alami. Cukup olesi bibir dengan minyak zaitun setiap hari.
Advertisement
7. Minyak almond
Kandungan properti emollient dalam minyak almond memberikan kemampuan untuk meremajakan dan menghaluskan kulit bibir agar warna bibir yang semula kusam dapat memerah merona. Olesi bibir dengan minyak almond setiap hari.
8. Minyak jarak
Minyak ini sangat baik untuk mengobati bibir pecah-pecah yang membuat bibir menjadi hitam. Olesi saja setiap hari maka bibir Anda akan menjadi halus.
Â
9. Minyak kelapa
Cara memerahkan bibir secara alami selanjutnya adalah dengan menggunakan minyak kelapa. Minyak ini akan membantu beregenerasi lebih cepat. Bibir merah merona pun akan nampak.
10. Gula
Gula dapat menjadi scrub bibir alami. Tekstur gula akan mengangkat kulit mati pada bibir dengan lembut.
Â
Advertisement
11. Alpukat
Antioksidan dan vitamin dalam alpukat baik untuk kesehatan kulit. Apalagi avokad mengandung lebih dari 25 nutrisi yang penting bagi tubuh. Yang perlu Anda lakukan adalah haluskan daging avokad lalu oleskan pada bibir. Diamkan selama 15 menit lalu bilas dengan air bersih.
12. Stroberi
Stroberi merupakan pemerah bibir yang alami karena kandungan vitamin Cnya. Tidak hanya vitamin C, stroberi juga terdapat antioksidan yang membuat warna stroberi merah terang. Belah stroberi jadi dua lalu oles-oleskan pada bibir selama 15 menit.
Â
13. Delima
Kandungan delima yang menonjol adalah polifenolnya. Polifenol merupakan anti oksidan yang mampu menangkal radikal bebas. Anda hanya perlu menjus 1 buah delima lalu oleskan pada bibir.
14. Mentimun
Mentimun yang mempunyai kandungan air yang tinggi dapat melembapkan bibir agar bibir dapat merah merona secara alami. Rutinlah menggosokkan timun pada bibir.
Advertisement
15. Kentang
Kentang kaya akan vitamin dan mineral yang dapat membantu mempercepat proses regenerasi pada kulit sehingga dapat digunakan sebagai cara menghilangkan bibir hitam menjadi merah. Haluskan kentang lalu oleskan pada bibir.
16. Air mawar
Air mawar berfungsi sebagai pelembap bibir yang alami dan terbukti dapat memerahkan bibir.
Â
17. Daun mint
Daun mint akan memberikan sensasi dingin pada bibir. Daun mint juga kaya akan kandungan vitamin dan mineral yang dapat memerahkan bibir secara alami. Haluskan 2 lembar daun mint lalu oleskan pada bibir. Diamkan selama 15 menit lalu bilas dengan air bersih.
18. Lidah buaya
Lidah buaya sama seperti mentimun yang dapat memerahkan bibir secara alami. Oleskan gel lidah buaya pada bibir Anda. Diamkan selama 15 menit lalu bilas dengan air bersih.
Â
Advertisement
19. Es batu
Es batu akan membuat pembuluh darah menyempit sehingga tekanan darah pada bibir akan menjadi besar sehingga bibir nampak merah. Gosok-gosokkan es batu pada bibir selama 15 menit setiap hari.
20. Pasta gigi
Pasta gigi yang kaya akan magnesium, selenium, kalsium, kalium, dan berbagai mineral lainnya baik untuk mempercepat proses regenerasi kulit. Aplikasikan pasta gigi pada bibir. Diamkan selama 15 menit lalu bilas dengan air bersih. Untuk hasil yang maksimal, gunakan pasta gigi yang berbahan herbal.
Jadi, selamat mencoba cara alami di atas untuk menghilangkan warna bibir hitam!