Perasaan Olla Ramlan Setelah Sebulan Lebih Pakai Hijab

Olla Ramlan mengatakan bahagia dan merasa lega selama lebih sebulan berhijab.

oleh Komarudin diperbarui 03 Jul 2019, 16:04 WIB
Diterbitkan 03 Jul 2019, 16:04 WIB
Olla Ramlan
Olla Ramlan mengungkapkan perasaannya setelah sebulan lebih berhijab (Dok.Instagram/@ollaramlamaufar/https://www.instagram.com/p/BzZhN9nAPgX/Komarudin)

Liputan6.com, Jakarta - Sejumlah pesohor memutuskan untuk berhijab, salah satunya Olla Ramlan. Mereka tentu punya pengalaman tersendiri setelah menutup aurat dengan memakai hijab, begitu juga dengan Olla.

"Assalamualaikum semuanyaa. Alhamdulillah aku sudah lebih dari sebulan pakai hijab. Rasanya happy dan lega," cerita Olla Ramlan dalam akun Instagram-nya, Selasa, 2 Juli 2019.

Olla menjelaskan, sebenarnya sejak 5 tahun lalu, ia sudah ingin berhijab, tapi ada saja halangannya. "Karena menutup aurat itu kan wajib sebagai muslimah. Aku nggak takut akan rezeki yang berkurang karena percaya ada ALLAH SWT," lanjut Olla Ramlan.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

Saksikan video pilihan di bawah ini:


Tanya Warganet

Olla Ramlan
Sebelum hari Raya Idul Firtri tiba, Olla Ramlan masih belum mengenakan hijab. Kemudian tepat di tanggal 23 Mei, Olla terlihat mengunggah foto yang menunjukkan dirinya sedang mengenakan hijab. (Liputan6.com/ollaramlanaufar)

Meski begitu, istri Muhammad Aufar ini hanya takut apakah ia siap berkomitmen seumur hidup. Ia bertanya pada warganet bagaimana pengalamannya berhijab. "Nah, kalau kalian, bagaimana rasanya pertama kali pakai hijab?" tanya Olla.

Warganet pun menuliskan pengalaman mereka berhijab dalam kolom komentar akun Instagram Olla. Seperti dialami akun @dwisetiasih.

"Pertama kali berhijab waktu itu karena sudah menikah dan diangkat jadi pegawai tetap. Seiring waktu, aku makin mantap dan semakin ingin memperbaiki diri demi Allah. Semoga kita semua istikamah. Aamiin.," tulisnya.

"Terimakasih atas semua share-nya ya. Salut buat kalian. Semoga selalu bisa istikamah ya," kata Olla Ramlan.

Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya