Olla Ramlan Tampil Anggun dengan Tas Mewah Ratusan Juta Rupiah

Olla Ramlan makin cantik dengan berhijab dan makin stylish dengan menenteng tas mewah seharga ratusan juta rupiah.

oleh Henry Hens diperbarui 30 Mei 2019, 19:02 WIB
Diterbitkan 30 Mei 2019, 19:02 WIB
[Fimela] Olla Ramlan
Olla Ramlan

Liputan6.com, Jakarta - Ramadan tahun ini membawa perubahan drastis yang positif pada diri Olla Ramlan. Aktris cantik ini mantap berhijab setelah mengikuti jejak adiknya, Cynthia Ramlan yang juga memulainya pada bulan puasa ini.

Olla sebelumnya menunjukan isyarat dirinya bakal berhijrah melalui Instagram. Dia mengunggah kalimat, 'Bismillahirrahmanirrahiim'. Setelah itu, istri Aufar Hutapea ini mengunggah foto-foto penampilan baru dengan hijab.

Kini Olla terlihat lebih cantik dan anggun dengan hijab. Ia pun kerap memamerkan tampilan stylish lewat foto-foto di akun Instagramnya. Memakai hijab, tak sedikitpun mengurangi kesan modis pada wanita berusia 39 tahun itu.

Penampilannya justru makin cantik dengan fashion item yang dikenakan. Olla pun tak ragu menenteng barang branded.

Dalam unggahan di akun Instagramnya, 28 Mei 2019, pemilik nama asli Lidya Febiolla ini tampil santai dengan gaya busana kasual. Dilansir dream.co.id, ia mengenakan sweatshirt warna silver dengan stripped pants biru cerah.

Saksikan video pilihan di bawah ini:

Tas Hermes

Olla Ramlan
Olla Ramlan makin cantik dengan hijab. (dok.Instagram @ollaramlanaufar/https://www.instagram.com/p/ByAJ7sJAKRd/Henry

Dengan gaya minimalis, ia memakai slip on heels putih sebagai alas kaki. Agar senada, Olla menyamakan warna hijab dengan tas yang ditentengnya.

Tas yang dibawa Olla bukan tas sembarangan dan harganya bisa bikin terbelalak. Setelah ditelusuri, Olla memakai Hermes Constance III Sac 24 Blue Glacier with Palladium Hardware.

Para penyuka fashion tentu tahu kalau merek Hermes tentu menandakan kualitas terbaik dengan harga yang fantastis. Mengintip dari laman resminya, handbag mungil itu dibanderol seharga 14,575 dolar AS atau setara dengan Rp 209 juta!

Tas mewah tersebut membuat Olla Ramlan yang kini berhijab tampil makin cantik dan memukau.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya