Jadi Model Terkaya, Cara Delevigne Hasilkan Rp1 Miliar Sehari

Sumber kekayaan Cara Delevigne ternyata tak hanya dari modeling.

oleh Dinny Mutiah diperbarui 06 Sep 2019, 20:04 WIB
Diterbitkan 06 Sep 2019, 20:04 WIB
Cara Delevigne
Pose model Cara Delevingne saat pemotretan sebelum tampil memperagakan busana koleksi fall/winter 2018 Christian Dior di Paris Fashion Week, Prancis (27/2). (AFP Photo/Patrick Kovarik)

Liputan6.com, Jakarta - Supermodel asal Inggris, Cara Delevigne mencetak rekor. Ia berhasil menjadi model terkaya di negaranya, melampaui pencapaian Kate Moss yang menduduki posisi dua, dan Rosie Huntington-Whiteley di posisi ketiga.

Dilansir laman Metro, Cara mendapatkan pendapatan terbesar berkat mengelola perusahaannya, Cara & Co, selain karir modeling dan aktingnya. Dari bisnis retail yang dilakoninya itu, ia berhasil menggandakan isi tabungannya.

Pada akhir 2017, Cara berhasil meraup 12,46 juta pound sterling dan akhir tahun lalu mencapai lebih dari 21,5 juta pound sterling.Dengan begitu, Cara setidaknya memperoleh 59ribu pound sterling per hari atau sekitar Rp1 miliar.

Namun, sumber pundi-pundi uang Cara bukan hanya itu. Ia juga menjadi salah satu direktur dalam perusahaan properti keluarga bernama Harvey White Properties, Ltd, bersama kedua saudaranya, Poppy dan Chloe, serta sang ayah Charler.

Dikutip dari The Sun, tahun lalu perusahaan tersebut berhasil mencetak laba 5,4 juta pound sterling. Dan, portofolio investasi mereka bernilai hampir 44 juta pound sterling. Dengan kekayaan tersebut, Cara berhasil menempatkan dirinya setara dengan selebritis Inggris lainnya, seperti penyanyi Adele dan Ed Sheeran.

 

 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:


Pandangan soal Uang

Supermodel Cara Delevingne Akan Rilis Novel Pertama
Setelah modeling dan dunia hiburan, Cara Delevigne lebarkan sayap sebagai penulis dengan meluncurkan nover pertama di bulan Oktober 2017.

Meski memiliki jutaan pound sterling dalam tabungannya, Cara menyebut uang yang dimilikinya tak membuatnya bahagia. Ia sempat melontarkan pernyataan itu dalam podcast RuPaul: What's The Tee? pada Maret lalu.

Ia berkata, "Saya tentu saja memiliki hak sangat istimewa dalam hal bisa bepergian dan tumbuh besar di London, yang menurutku sangat menakjubkan buatku."

Ia juga mengaku sangat bersyukur memiliki keluarga dan seorang ayah yang mengasihinya. Sang ayah, disebutnya, memiliki masa kecil yang jauh lebih sulit hingga membuatnya sangat ambisius di pekerjaan demi menjaga seluruh anggota keluarga.

"Saya juga menyadari uang bukanlah segalanya. Anda akan sampai di titik ini ketika menyadari, 'Aku menghasilkan uang tapi aku merasa sangat tidak bahagia dan kesepian,'."

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya