Outfit Ulang Tahun Jungkook BTS yang Habis Terjual Ternyata Bukan Busana Biasa

Hoodie yang dikenakan Jungkook BTS sebagai outfit ulang tahunnya ini dibanderol Rp3,4 juta.

oleh Asnida Riani diperbarui 01 Sep 2021, 19:27 WIB
Diterbitkan 01 Sep 2021, 16:02 WIB
Jungkook BTS
Jungkook BTS. (dok. Weverse/BTS)

Liputan6.com, Jakarta - Golden maknae BTS, Jungkook, genap berulang tahun ke-24 hari ini, Rabu (1/9/2021). Di tengah riuh ucapan selamat yang jadi trending topic di sederet media sosial, pelantun Still with You ini kembali membuktikan dirinya sebagai "sold out king."

Melalui akun Weverse BTS, Selasa, 31 Agustus 2021, Jungkook mengunggah selfie meminta penggemar meninggalkan "komentar seperti lirik lagu," yang kemudian dijalin jadi lagu secara langsung saat live streaming di V LIVE malam harinya. Dalam foto tersebut, ia mengenakan Hand Dyeing Hoodie.

Potongan busana yang hadir bersama celana panjang serasi ini merupakan keluaran lini mode Jepang Children of Discordance, catat Koreaboo, Rabu (1/9/2021). Di situs web mereka, hoodie seharga 26,4 ribu yen (Rp3,4 juta) itu sudah habis terjual.

Potongan mode itu sendiri bukanlah busana biasa. Perancang di balik merek tersebut, Hideaki Shikama, terinspirasi mode dan musik era 1990-an hingga saat ini dalam proses penciptaannya.

Ia juga dideskripsikan menciptakan setiap item dengan hati-hati dalam praktik etis. Menurut laman resmi merek, Shikama berkomitmen pada perdagangan yang adil, sebuah praktik perusahaan membayar harga wajar pada produsen barang di negara berkembang.

"Shikama berfokus pada rasa hormat terhadap perajin, pencipta, dan produsen. Bekerja dengan konsep perdagangan adil untuk produksi yang menciptakan produk canggih yang mengekspresikan sikap DISCORDANCE," begitu keterangan di situs web merek.

Dengan kata lain, mengetahui pilihan fesyennya memengaruhi ARMY, sebutan penggemar BTS, Jungkook secara tidak langsung menunjukkan dukungan untuk merek berpraktik etis dan mendorong penggemar melakukan hal yang sama.

 

* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Pengaruhi Bisnis Lokal

Jungkook BTS
Jungkook BTS kedapatan minum kombucha lemon saat muncul di V LIVE, 27 Februari 2021. (dok. tangkapan layar V LIVE/BTS)

Sepanjang tahun ini saja, Jungkook BTS tercatat membantu beberapa bisnis. Salah satunya, idol kelahiran Busan, Korea Selatan ini mendukung TEAZEN, sebuah merek minuman kesehatan Korea Selatan, dan membuat penjualannya meroket, bahkan sempat ludes sementara.

Berkat main vocalist BTS itu, merek tersebut juga mampu berekspansi secara internasional. Maret lalu, dalam siaran langsung, Jungkook bahkan menggoda ARMY, mengatakan ia tak lagi bisa membeli kombucha lemon kesukaannya dari merek tersebut. "Saya hanya dapat dua pak. Kalian terlalu cepat," tuturnya.

Juli lalu, Jungkook kembali menunjukkan dukungan pada merek lokal Negeri Ginseng. Kali ini giliran lini mode F8ke Chemical Club, merek yang berbasis di Seoul garapan Park Jeong Eun, yang ketimpa durian runtuh.

Setelan baju dan celana yang masing-masing berharga 230 dolar AS (Rp3,3 juta) dan 240 dolar AS (Rp3,4 juta) ini terjual dengan cepat setelah siaran langsung Jungkook. Ia pun menerima pujian atas pilihan mereknya karena F8ke Chemical Club dikenal melalui busana netral gender.

Proyek Ulang Tahun

Jungkook BTS
Jungkook BTS. (dok. Facebook/bangtan.official)

Seperti tahun-tahun sebelumnya, ARMY menyiapkan sederet proyek untuk merayakan ulang tahun Jungkook, tidak terkecuali penggemar dari Indonesia. Melansir allkpop, mereka memutuskan mengadopsi empat ribu tukik dalam upaya membantu melestarikan spesies tersebut.

Tukik ini dijelaskan akan dikembalikan ke laut secara bertahap, dan akan terus berlanjut setiap tahun. Lokasi pelestariannya sendiri disebut berlokasi di Pantai Lowita, Pinrang, Sulawesi Selatan.

Sementara, dari kapal pesiar hingga proyek drone, semua dipersiapkan penggemar dari berbagai negara untuk Jungkook. Dilaporkan bahwa iklan ulang tahunnya di papan LED siap diputar sekitar seribu kali pada hari ini. ARMY juga sudah mengambil alih area sekitar HYBE sejak awal Agustus untuk menampilkan iklan ulang tahun Jungkook.

Infografis Jangan Lengah Protokol Kesehatan COVID-19

Infografis Jangan Lengah Protokol Kesehatan Covid-19
Infografis Jangan Lengah Protokol Kesehatan Covid-19 (Liputan6.com/Triyasni)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya