5 Tips Interview Kerja Berbahasa Inggris, Cari Tahu Pertanyaan dan Cara Menjawabnya

Terapkan beberapa hal berikut supaya tahap interview berbahasa Inggris lancar tanpa rasa gugup dan bingung.

oleh Farhati Haqiya Silmi pada 03 Jan 2024, 14:19 WIB
Diperbarui 03 Jan 2024, 14:16 WIB
Ilustrasi Interview
Ilustrasi tahap interview kerja. (c) Photo by Sora Shimazaki on Pexels

Liputan6.com, Jakarta Tahap interview merupakan salah satu momen yang bikin deg-degan dan menantang. Pasalnya, interview seringkali menjadi tahap penentu terakhir apakah lamaran kerja akan diterima atau ditolak. Maka dari itu, tahap ini sangat penting dan perlu dipersiapkan dengan matang oleh para calon pekerja.

Rasa gugup dan bingung akan pertanyaan yang diajukan merupakan permasalahan utama. Belum lagi jika ternyata interview dilakukan menggunakan bahasa Inggris yang bukan ‘bahasa ibu’. Persiapan dan latihan pun harus semakin ekstra.

Kalau kamu belum pernah menjalani interview dengan bahasa Inggris atau ingin memperbaiki pengalaman, yuk terapkan beberapa hal berikut supaya tahap interview berbahasa Inggris lancar tanpa rasa gugup dan bingung.

Riset Perusahaan dan Posisi yang Diincar

Dalam mempersiapkan sesi interview, kamu perlu melakukan riset terlebih dahulu terutama tentang perusahaan dan posisi yang diincar. Riset informasi penting karena pertanyaan tentang apa yang kamu ketahui tentang perusahaan dan posisimu kemungkinan besar akan ditanyakan oleh recruiter.

Beberapa topik yang bisa dicari yaitu tentang  produk perusahaan, industrinya, hingga deskripsi pekerjaan dari posisi yang dilamar. Setelah mencari informasi sebanyak mungkin, penting untuk menerjemahkannya mengingat tahap interview menggunakan bahasa Inggris. 

Cari Tahu Pertanyaan

Jangan malas dan ragu untuk mencari tahu pertanyaan-pertanyaan yang sering kali muncul dalam interview kerja, terutama dalam bahasa Inggris. Dilansir dari The Balance Money, beberapa contoh pertanyaan tersebut, yaitu:

  • Tell me about yourself
  • Why do you want this job?
  • Why do you want to work at this company?
  • What is your greatest strength and weakness?
  • What are your salary expectations?

Setelah mengetahui pertanyaan yang seringkali diberikan, persiapkan jawaban terbaikmu. Kamu bisa menulis poin pentingnya kemudian coba menjawab dengan bahasa Inggris. Pastikan jawabanmu singkat dan menarik.

Latihan Menjawab

Ilustrasi Wawancara Kerja
Ilustrasi tahap interview kerja.

Satu hal penting ketika berhadapan dengan recruiter adalah jangan terlihat gugup. Maka dari itu, latihan menjawab di depan cermin atau bersama orang lain akan membantumu. Kamu bisa minta tolong orang rumah atau teman untuk menjadi partner latihan sebagai recruiter kemudian jawablah seakan dalam sesi interview.

Cobalah melatih artikulasi pengucapan, gaya bahasa, bahasa tubuh, dan lain-lain. Kalau perlu, rekam semua proses latihan agar mengetahui mana yang harus diperbaiki. Jangan lupa untuk meminta koreksi dari partner latihan.

Menjawab dengan Tenang

Ketika tiba waktu interview, kamu harus pandai melatih perasaan agar nggak nervous. Jangan terlalu terburu-buru dan tenanglah dalam menjawab. Sebisa mungkin ingat kembali waktu yang telah dihabiskan ketika latihan.

Selain tu, perhatikan bahasa tubuh. Ingatlah kalau bahasa tubuh dapat menyampaikan banyak hal dan menunjukkan kepercayaan diri. Jadi, gunakanlah bahasa tubuh sehingga mampu membantumu dalam menyampaikan jawaban, terutama dalam bahasa Inggris.

Jangan Ragu Mengulang Pertanyaan

Hal yang sangat wajar apabila kamu kurang mengerti dengan pertanyaan yang diajukan dalam sesi wawancara bahasa Inggris. Jika hal ini terjadi, bukan hal yang salah atau memalukan apabila kamu meminta interviewer untuk mengulang pertanyaannya.

Sebaliknya, jangan mencoba menjawab pertanyaan kalau kamu nggak mengerti sepenuhnya, ya. Jawaban yang nggak sesuai akan berpengaruh besar dalam penilaian tentang dirimu.

Nah, sekarang kamu sudah tahu hal apa saja yang perlu dipersiapkan sebelum menjalani interview kerja. Kuncinya terus berlatih dan memperluas wawasan.

 

(*)

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya