Tipe Pasangan Ideal Kim Soo Hyun Disorot Di Tengah Tuduhan Jadi Penyebab Kim Sae Ron Meninggal

Kim Soo Hyun dituduh berpacaran selama enam tahun dengan Kim Sae Ron, yang dimulai saat mendiang aktris itu berusia 15 tahun.

oleh Asnida Riani Diperbarui 11 Mar 2025, 13:00 WIB
Diterbitkan 11 Mar 2025, 13:00 WIB
Foto Kim Sae Ron dan Kim Soo Hyun Curi Perhatian, Ini Reaksi Netizen
Foto Kim Sae Ron dan Kim Soo Hyun Curi Perhatian, Ini Reaksi Netizen... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Kanal YouTube GaroSaero Research Institute menarik perhatian luas dengan merilis video berjudul "Kim Soo Hyun Menyebabkan Kim Sae Ron Meninggal," Senin, 10 Maret 2025. Dalam rekaman tersebut tersebut, Kim Se Ui, perwakilan saluran tersebut, mengaku telah berbicara dengan keluarga Kim Sae Ron.

Melansir KBIZoom, Selasa (11/3/2025), ia juga menyebut bahwa Sae Ron telah menjalin hubungan selama enam tahun dengan aktor Korea itu, dimulai saat ia masih di bawah umur. Klaim ini dengan cepat menyebar di media sosial, memicu diskusi dan perdebatan yang panas.

Tidak lama setelah video itu mencuat, warganet mulai mengulas kembali pernyataan lawas Soo Hyun tentang hubungan dengan pasangan lebih muda. Komentar-komentarnya, yang sebagian besar luput dari perhatian saat itu, kini diteliti dengan sudut pandang baru.

Saat konferensi pers untuk film Secretly, Greatly, pada 2013, Soo Hyun secara terbuka berbagi pemikirannya tentang pernikahan. Ia menyatakan, "Pernikahan (saya) mungkin harus ditunda sedikit. Saya pernah berpikir akan menikah di usia 36 tahun, tapi sekarang saya pikir rencana itu sulit dicapai."

"Mungkin saya akan memulai sebuah keluarga di usia 41 tahun. Saat itu, saya mungkin bertemu dengan seorang gadis berusia 21 tahun," imbuhnya. Saat itu, pernyataannya dianggap sebagai ungkapan ringan dan hipotetis. Banyak penggemar menganggapnya sebagai lelucon biasa, bukan pernyataan serius tentang rencana masa depannya.

Namun, dengan kontroversi terbaru, kata-kata ini muncul kembali dan memicu diskusi baru. Di wawancara lainnya, Kim Soo Hyun juga berbagi tentang tipe pasangan idealnya.

Promosi 1

Bantahan Agensi

Kim Soo Hyun Kembali Terseret Dugaan Pacari Kim Sae Ron, Dituding Bertanggung Jawab Atas Kematiannya
Kim Soo Hyun dan Kim Sae Ron. (dok. Instagram @soohyun_k216 dan @ron_sae)... Selengkapnya

Kim Soo Hyun mengemukakan bahwa pasangan idealnya adalah yang "bersedia berkorban untuk saya, hanya memikirkan saya, tidak pernah mencampuri pekerjaan saya, dan selalu berada di samping saya ketika saya membutuhkannya." Sementara itu, tuduhan terbaru telah dibantah agensi sang aktor.

Gold Medalist merilis pernyataan yang berbunyi, "Tuduhan yang dibuat GaroSaero Research Institute mengenai aktor Kim Soo Hyun sepenuhnya salah. Kanal tersebut mengklaim bahwa agensi kami dan Kim Soo Hyun bekerja sama dengan YouTuber Lee Jin Ho untuk melecehkan mendiang Kim Sae Ron."

"Mereka juga menuduh bahwa Kim Sae Ron menjalin hubungan romantis dengan Kim Soo Hyun sejak usia 15 tahun, bahwa agensi kami salah menangani insiden DUI-nya, dan bahwa salah satu manajer kami memiliki hubungan dekat dengan YouTuber Lee Jin Ho. Tuduhan ini jahat dan tidak berdasar."

"Kami tidak dapat mengabaikan klaim palsu ini dan saat ini sedang meninjau tindakan hukum sekuat mungkin terhadap penyebaran informasi yang salah oleh GaroSaero Research Institute," ungkap mereka.

Ungkapan Belasungkawa

[Liputan6} Kim Soo Hyun
Kim Soo Hyun. (Sumber: Instagram @soohyun_k216)... Selengkapnya

Gold Medalist juga menyampaikan belasungkawa atas meninggalnya Kim Sae Ron. "Kami sangat berduka atas meninggalnya Kim Sae Ron, yang pernah jadi bagian dari agensi kami. Namun, informasi palsu yang disebarkan GaroSaero Research Institute hanya melanjutkan jenis pelecehan siber yang sama yang dideritanya saat masih hidup."

"Ini tidak hanya merugikan perusahaan kami, tapi juga merupakan tindakan pencemaran nama baik terhadap mendiang aktris tersebut. Kami akan mengambil tindakan tegas terhadap hal ini. Kami dengan tulus meminta agar rumor yang tidak berdasar ini tidak lagi disebarkan, diperluas, atau direproduksi," tandasnya.

Namun alih-alih mengalah, Garo Sero malah mengejek aktor tersebut dan semakin meningkatkan tuduhan mereka. Dalam pernyataan publiknya, Garo Sero mengejek ancaman Soo Hyun, merujuk pada insiden masa lalu di mana selebritas seperti BTS juga bersumpah mengambil tindakan hukum terhadap mereka, tapi semua anggota akhirnya mendaftar di militer.

Mereka dengan sinis mempertanyakan apakah Soo Hyun, seorang "bintang Hallyu yang populer di China," benar-benar dapat menantang mereka. Saluran tersebut juga menegaskan kembali tuduhannya, dengan mengklaim bahwa mereka memperoleh informasi langsung dari keluarga Kim Sae Ron yang sedang berduka.

Kritik Balik terhadap Kim Soo Hyun

Pesona Memikat Kim Soo Hyun yang Ditunjuk Jadi Brand Ambassador Prada
Melihat pesona Kim Soo Hyun yang jadi brand ambassador Prada (Prada)... Selengkapnya

Mereka mengejek Kim Soo Hyun, dengan menyebut bahwa jika ingin menuntut, ia harus mengambil tindakan hukum terhadap keluarga tersebut juga. Selain itu, Garo Sero mengisyaratkan bahwa pengaduan pidana terkait "anak di bawah umur" dapat diajukan terhadap Soo Hyun paling cepat keesokan harinya, yang menyiratkan adanya potensi tuduhan baru.

Mereka juga mengkritik sang aktor karena tidak menghadiri pemakaman Sae Ron, dan mempertanyakan integritas moralnya. Pesan mereka diakhiri dengan ancaman terhadap orang-orang yang mereka tuduh telah menganiaya sang mendiang aktris, di samping seruan untuk menghapus kanal YouTube lain yang mereka klaim telah melecehkannya.

Kabar Kim Sae Ron meninggal dunia menyisakan duka bagi keluarga dan teman-teman terdekatnya. Polisi telah mengumumkan bahwa penyebab kematian Sae Ron akan diproses sebagai kasus bunuh diri.

"Kami percaya bahwa Kim Sae Ron membuat pilihan ekstrem dan akan memprosesnya sebagai bunuh diri. Tidak ada wasiat yang ditemukan," jelas pernyataan resmi dari Kepolisian Nasional saat jumpa pers, Senin, 17 Februari 2025, dikutip dari Koreaboo.

 

Kontak Bantuan

Bunuh diri bukan jawaban apalagi solusi dari semua permasalahan hidup yang seringkali menghimpit. Bila Anda, teman, saudara, atau keluarga yang Anda kenal sedang mengalami masa sulit, dilanda depresi dan merasakan dorongan untuk bunuh diri, sangat disarankan menghubungi dokter kesehatan jiwa di fasilitas kesehatan (Puskesmas atau Rumah Sakit) terdekat.

Bisa juga mengunduh aplikasi Sahabatku: https://play.shoppingmode google.com/store/apps/details?id=com.tldigital.sahabatku

Atau hubungi Call Center 24 jam shoppingmode Halo Kemenkes 1500-567 yang melayani berbagai pengaduan, permintaan, dan saran masyarakat.

Anda juga bisa mengirim pesan singkat ke 081281562620, faksimili (021) 5223002, 52921669, dan alamat surat elektronik (surel) kontak@kemkes.go.id.

Infografis Kenaikan Jumlah Pengguna Media Sosial di Indonesia
Infografis Kenaikan Jumlah Pengguna Media Sosial di Indonesia. (Liputan6.com/Abdillah)... Selengkapnya
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

EnamPlus

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya