Liputan6.com, Pati - Untuk kesekian kalinya, belasan calon jemaah umrah dari berbagai desa di Pati, Jawa Tengah, mendatangi pondok pesantren tempat tinggal Kiai Ali Asikin di kompleks Masjid Agung, Kota Pati.
Seperti ditayangkan Liputan 6 Siang SCTV, Senin (16/6/2014), namun rumah sekaligus pondok pesantren tersebut terkunci rapat. Berkali-kali para jemaah menggedor pintu, namun tak satu pun penghuni ada di dalam.
Karena jengkel, beberapa calon jemaah memasang poster di gerbang rumah. Mereka menuntut Ali Asikin, bertanggungjawab atas pembatalan keberangkatan umrah mereka.
Sedikitnya ada sekitar 200 orang yang gagal berangkat ibadah umrah. Padahal masing-masing calon jemaah menyetor uang Rp 16-20 juta.
Sebelum kasus tersebut, penipuan dengan modus yang sama terjadi di Jakarta. Polisi meringkus pemilik biro perjalanan haji dan umrah yang berkantor di kawasan Menteng.
Tersangka diringkus polisi di sebuah apartemen di Jakarta. Modus yang dilakukan tersangka yakni menggelapkan dana milik ribuan jemaah, hingga mencapai total Rp 27 miliar dan para jemaah gagal berangkat ke tanah suci Mekkah.
Dana para calon jemaah, justru digunakan tersangka untuk membeli sejumlah aset pribadi, di antaranya sejumlah kendaraan dan bangunan mewah. (Mut)
Tipu Jemaah Umrah, Kiai Dilaporkan Polisi
Sekitar 200 orang di Pati, Jawa Tengah, gagal berangkat ibadah umrah karena di tipu kiai.
diperbarui 16 Jun 2014, 13:03 WIBDiterbitkan 16 Jun 2014, 13:03 WIB
Sedikitnya ada 200 calon jamaah Umrah yang gagal berangkat lantaran tertipu oleh sebuah biro perjalanan Umrah.... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Live dan Produksi VOD
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Niat dan Tata Cara Puasa Ayyamul Bidh Sya’ban 12-14 Februari 2025
Tinggalkan Manchester United, Casemiro Siap Pulang Kampung ke Brasil
Link Live Streaming Liga Champions di SCTV dan Vidio: Juventus vs PSV, Brest vs PSG
Sejarah dan Identitas Suku Kaili, Pilar Budaya Sulawesi Tengah
Prabowo Perintahkan Kapolri hingga KPK Sikat Koruptor, Bidik Siapa?
Rahasia Alami Hilangkan Mata Panda, Cukup Pakai 1 Jenis Bunga Ini
Komitmen untuk Sanga-Sanga, Rahmat Dermawan Dorong Realisasi Program Prioritas
Lutut Lebih Cerah dalam Waktu Singkat, Gunakan Serum dan Bahan Alami Ini
Ciri Khas Suku di Indonesia: Keberagaman Budaya yang Menakjubkan
Arti Mimpi Potong Rambut: Makna, Tafsir, dan Penjelasan Lengkap
Sherin Anasya Putri Ine Sinthya Jalani Prosesi Sumpah Dokter, Raih Predikat Cumlaude!
Erick Thohir Beri Kode Diskon Tiket Pesawat saat Lebaran 2025