Liputan6.com, Jakarta - Hingga kini polisi masih menyelidiki kasus tewasnya anggota Brimob Kelapa Dua, Depok Bharada Rizki Dwi Wicaksono yang diserang orang tak dikenal di sekitar halte Kampus UI, Jagakarsa, Jakarta Selatan, dini hari tadi.
Seperti ditayangkan Liputan 6 Petang SCTV, Selasa (1/7/2014), polisi juga memeriksa saksi kunci yakni pengemudi taksi Indah Family Tohari yang ditumpangi korban.
Selain memeriksa Tohari, polisi juga menyita armada taksi sebagai barang bukti. Di dalam taksi tersebut tampak bekas ceceran darah. Kaca bagian depan taksi juga retak.
Siang tadi, jenazah korban disemayamkan di Mako Brimob Kelapa Dua, Depok, Jawa Barat sebelum dibawa pulang ke kampung halaman di Dusun Popohon, Pasuruan, Jawa Timur.
Sementara itu penjagaan di Mako Brimob menjadi lebih ketat pasca-tewasnya salah satu personel mereka. Setiap tamu atau pengunjung diperiksa dengan teliti.
Bharada Rizki Dwi Wicaksono tewas akibat luka bacok saat hendak menuju Bandara Soetta untuk pulang kampung ke Pasuruan, Jawa Timur. Di tengah jalan, taksi dicegat sekelompok orang tidak dikenal dan langsung menganiaya korban. (Mut)
Polisi Periksa Saksi Kunci Tewasnya Anggota Brimob Kelapa Dua
Polisi menyita armada taksi sebagai barang bukti. Di dalam taksi tersebut juga ditemukan bekas bercak darah.
Diperbarui 01 Jul 2014, 17:12 WIBDiterbitkan 01 Jul 2014, 17:12 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Produksi Liputan6.com
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Kembali Terjadi Aksi Pembuangan Jenazah Bayi di Jember
Advokat Donny di Sidang Hasto Sebut Informasi Transaksional Urus Harun Masiku Datang dari Eks Kader PDIP
Tanggal Hijriah Hari Ini 25 April 2025, Simak Waktu Mustajab Berdoa di Hari Jumat Menurut UAH
Michelle Obama Zodiac Sign: The Capricorn First Lady
Polda Jatim Periksa Pemilik CV Sentoso Seal terkait Penahanan Ijazah Karyawan
8 Tips Padu Padan Gamis Syar’i Terbaru agar Tubuh Pendek Terlihat Tinggi, Yuk Simak!
Penggugat Ijazah Jokowi Jadi Tersangka Dugaan Pemalsuan Dokumen, Ini Duduk Perkaranya
Berada di Permukiman Padat Padat Penduduk, Pemadaman Pabrik Kerupuk di Jember Berlangsung Dramatis
Halle Bailey Zodiac Sign: Everything You Need to Know About the Star's Astrological Profile
Apa Itu Skull Hill yang Ditemukan Perseverance di Mars
Mengintip Tradisi Manten Tebu di PG Rendeng Kudus yang Dihubung-hubungkan dengan Film Horor 'Pabrik Gula Uncut'
2 Balita Tewas Tenggelam di Bekas Sumur Pengeboran Minyak PT Pertamina