Liputan6.com, Jakarta - Innalillahi wainalilahi rojiun. Ketua Umum Partai Gerindra Suhardi meninggal dunia di Rumah Sakit Pusat Pertamina, Jakarta Selatan. Sebelumnya, almarhum sudah menjalani perawatan di rumah sakit ini sejak sepekan lalu akibat penyakit kanker paru-paru stadium IV.
"Beliau meninggal pukul 21.31 WIB," ujar Sekjen Partai Gerindra Ahmad Muzani saat dihubungi Liputan6.com, Kamis (28/8/2014) malam.
Suhardi lahir di Klaten, Indonesia, 13 Agustus 1952 (62 tahun) adalah seorang intelektual, akademisi, politikus sekaligus praktisi kehutanan Indonesia. Ia mendapat gelar master dan doktor di bidang fisiologi pohon dari University of the Philippines Los Banos (UPLB), Filipina.
Suhardi merupakan suami dari Lestari Rahayu Waluyati, yang juga merupakan dosen Fakultas Pertanian Universitas Gadjah Mada (UGM).
Sebelum berkecimpung di dunia politik, Suhardi merupakan guru besar UGM, dan pernah menjadi dekan di universitas yang sama.
Dalam bidang akademis, pemikiran-pemikiran Suhardi, terutama di bidang kehutanan dan pertanian sudah diakui banyak kalangan. Sehingga ia diangkat menjadi guru besar Fakultas Kehutanan UGM.
Suhardi pernah menjabat sebagai Dekan Fakultas Kehutanan UGM. Ia dikenal sebagai "Profesor Telo" (ketela) oleh mahasiswanya, karena ia tak bosan-bosan mengampanyekan bahan pangan lokal.
Suhardi pernah pula menjadi birokrat dalam kedudukan sebagai Direktur Jenderal Rehabilitasi Lahan dan Perhutanan Sosial Departemen Kehutanan dan Perkebunan --kini Kementerian Kehutanan. Dalam karier birokratnya, dia memperoleh penghargaan Satya Lencana Karya Satya.
Selain itu, Suhardi juga pernah menjabat sebagai Ketua DPD Himpunan Kerukunan Tani Indonesia (HKTI) Yogyakarta. Bersamaan dengan itu ia juga menjabat sebagai staf ahli Dewan Ketahanan Pangan Nasional Kementerian Pertanian pada 2002-2008.
Bersama beberapa rekan di HKTI, Suhardi mendirikan Partai Kemakmuran Tani dan Nelayan (2003), dan menjabat sebagai Wakil Ketua Umum. Kemudian mendirikan Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) dan menjabat sebagai Ketua Umum.
Baca Juga
Berikut Riwayat Hidup Ketua Umum Partai Gerindra Suhardi seperti dikutip dari www.suhardigerindra.com :
Nama: Prof Dr Suhardi, MSc.
Tempat, tanggal Lahir: Klaten, 13 Agustus 1952
Agama: Islam
Alamat Rumah: Cikaldempet Kayen Gg. Dahlia 90
Jalan Kaliurang Km. 7.5 Yogyakarta 55283
Advertisement
Riwayat Pendidikan:
1957-1964 : SR Negeri Mandong, Trucuk, Klaten
1964-1967 : SMP Negeri awas Klaten
1967-1968 : STM Geologi Pertambangan Klaten
1968-1970 : STM Pertanian Delanggu Klaten
1971-1977 : Fakultas Kehutanan UGM
1982-1984 : Master Program, College of Forestry, UPLB
1984-1987 : Ph D Program, College of Forestry, UPLB
Riwayat Pekerjaan:
1975-1977 : Asisten Silvikultur dan Fisiologi Pohon
1996-1998 : Dosen Mata kulah Fisiologi Pohon
1991-1996 : Sekretaris Jurusan Budidaya Hutan
1996-1998 : Ketua Jurusan Budidaya Hutan Fakultas Kehutanan UGM
1998-2000 : Pembantu Dekan I, Fakultas Kehutanan UGM
2000-2001 : Consortium Coordinator SEARCA UGM
Oktober 2000-Mei 2001 : Dekan Fakultas Kehutanan UGM
Mei 2001-Nop 2001 : Direktur Jenderal Rehabilitasi Lahan dan Perhutanan Sosial Departemen Kehutanan dan Perkebunan Republik Indonesia
Feb 2002-sekarang : Pokja Ahli Dewan Ketahanan Pangan Pusat Deptan
2002-sekarang : Ketua Pokja Ahli Dewan Ketahanan Pangan Dareah Istimewa Yogyakarta
2002-sekarang : Ketua Lembaga Masyarakat Peduli Hutan, Kebun dan Pangan
2003-sekarang : Ketua HKTI Yogyakarta
2004 : Ketua PERBINDO (Perhimpunan Bambu Indonesia) Dareah Istimewa Yogyakarta
2005 : Majelis Pakar Dewan Pemberdayaan Pemuda Wira Usaha di bawah Menpora bersama Sultan HB X, Rektor UGM, Prof. Kamiso dan Prof. Alwi Dahlan
2006 : Ketua INAFE (Indonesian Agroforestry Education) dan anggota Board SEANAFE (South East Asia Network Agroforestry)
2006 : Ketua Persaki Yogyakarta
2008-sekarang :Ketua Umum Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra)
Piagam Penghargaan:
1967 : Juara Umum SMP Negeri Cawas Klaten
1970 : Juara Umum STM Pertanian Delanggu
1990 : Dosen Teladan I , Fakultas Kehutanan UGM
1996 : Research Awards for Foreign Specialist FFPRI, Japan
1998 : Satya Lencana Karya Satya
1999 : Pelopor Pemanfaatan Ketela dari Menteri Pariwisata RI
2000 : International Foundation Indonesian Development Award
2007 : Pengendara sepeda penghargaan dari Sultan HB X
2007 : SFRT SEARCA Award for Optimization of Casuarina Equisetifolia sp for Food Security (27 November 2007)
Baca juga:
Ketua Umum Gerindra Suhardi Meninggal Dunia
Ketum Gerindra Suhardi Dirawat di RSPP Sejak 22 Agustus
Keluarga Berunding Lepas Alat Medis Ketum Gerindra yang Kritis
Prabowo Minta Dokter Beri Tindakan Maksimal untuk Ketum Suhardi
(Ans)