Liputan6.com, Jakarta - Setelah bulat mendukung penghapusan Pilkada langsung melalui pengesahan UU Pilkada, Koalisi Merah Putih giliran mewacanakan penghapusan Pilpres langsung diganti dengan Pilpres tidak langsung melalui MPR. Presiden terpilih Joko Widodo alias Jokowi menanggapi santai wacana tersebut.
Menurut Jokowi, berdasarkan konstitusi, presiden harus dipilih oleh rakyat. Bukan dipilih melalui MPR seperti masa Orde Baru.
"Loh, kita ini dipilih oleh rakyat," ujar Jokowi di Balaikota, Jalan Medan Merdeka Selatan, Jakarta Pusat, Selasa, (30/9/2014).
Jokowi pun enggan berkomentar banyak terkait potensi wacana tersebut, akan mendapat dukungan kuat dari seluruh partai Koalisi Merah Putih (KMP) atau tidak.
Terlebih usai uji materi UU Nomor 17 Tahun 2014 tentang MPR, DPR, DPRD dan DPD (MD3) ditolak Mahkamah Konstitusi (MK), KMP akan menguasai kursi pimpinan DPR RI.
"Saya hanya taat pada konstitusi dan kehendak rakyat," ujar Jokowi.
Koalisi Merah Putih sebelumnya melalui Wakil Sekretaris Jenderal Partai Amanat Nasional (PAN) Herman Kadir mengungkapkan wacana mengubah pemilihan presiden melalui MPR, seperti masa Orde Lama. (Riz)
Tanggapan Jokowi Soal Wacana Presiden Dipilih MPR
Jokowi enggan berkomentar banyak soal potensi wacana presiden dipilih MPR, mendapat dukungan kuat dari seluruh partai Koalisi Merah Putih.
diperbarui 30 Sep 2014, 23:50 WIBDiterbitkan 30 Sep 2014, 23:50 WIB
Presiden Terpilih Joko Widodo atau Jokowi meminta para pokja juga tetap mengawasi seluruh kerja pemerintahan yang akan dia pimpin, Jakarta, (28/9/14). (Liputan6.com/Miftahul Hayat)
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Cara Membuat French Toast: Panduan Lengkap Sarapan Lezat
Potret Cantik Maria Monfrot Pacar Jorge Martin, Motivasi Bagi Sang Kekasih
Menperin Bakal Evaluasi Perpres Garam Nasional, Kenapa?
Ibu 9 Anak di China Ingin Miliki Selusin Anak Berbeda Zodiak, Berharap 81 Cucu
Cara Membuat Es Krim Stik Buah: Panduan Lengkap untuk Kreasi Segar di Rumah
Pemkot Tarakan Gelar Razia KTP Guna Jaga Keamanan dan Kenyamanan Masyarakat
VIDEO: Warga Resah! Tawuran Remaja Gunakan Kembang Api dan Senjata Tajam di Tanjung Priok
110 Ucapan untuk Hari Guru 2024, Penuh Makna dan Apresiasi untuk Para Pendidik
Prabowo Hadiri Indonesia-Brazil Business Forum, Dorong Sinergi Ekonomi Kedua Negara
Sebut Indonesia Pasar Penting, Bos Geely Juga Singgung Rencana Lokalisasi
Cara Membersihkan Casing HP Berwarna yang Menguning: Panduan Lengkap dan Mudah Dilakukan
VIDEO: Mengintip Kapal Perang HMAS Adelaide yang Digunakan di Operasi Keris Woomera