Liputan6.com, Jakarta - Ketua Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Setya Novanto tidak mempermasalahkan beredarnya salinan dokumen mirip surat perintah penyidikan (sprindik) dari Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Dalam dokumen itu tertulis, Setya Novanto sebagai anggota DPR terjerat kasus korupsi perencanaan dan pelaksanaan penyelenggaraan Pekan Olahraga Nasional (PON) XVIII di Riau.
"Tidak ada masalah soal sprindik, itu kan masukan. Jadi kita terima saja," jelas Setya di Gedung Parlemen, Selasa (7/10/2014).
Menurutnya, sudah ada pihak yang menangani keaslian dokumen yang beredar tersebut. "Itu kan sudah ada pihak ataupun instansi yang melakukan (mengecek kebenarannya). Biarkan instansi tersebut yang bekerja dan hal itu sudah bukan wilayah saya," tegas Setya.
Selain itu, munculnya dokumen mirip sprindik itu juga tidak membuat dirinya merasa cemas ataupun merasa khawatir. "Jelas itu biasa saja. Yang penting sekarang bagaimana kepentingan DPR didahulukan dan menjaga wibawa DPR. Intinya kita kerja terus saja," pungkas Setya.
Salinan dokumen yang mirip surat perintah penyidikan (sprindik) KPK atas kasus kasus korupsi perencanaan dan pelaksanaan penyelenggaraan Pekan Olahraga Nasional (PON) XVIII di Riau beredar. Dalam dokumen itu tertulis anggota DPR Setya Novanto sebagai tersangka.
Tanda tangan mengatasnamakan Wakil Ketua KPK Bambang Widjojanto tergores dalam dokumen itu. Saat dikonfirmasi, Bambang membantah dukomen itu adalah sprindik yang dikeluarkan KPK.
"Setahu saya KPK tidak pernah keluarkan sprindik seperti itu," tegas Bambang dalam pesan singkatnya kepada Liputan6.com di Jakarta, Selasa 7 Oktober 2014. (Mut)
Setya Novanto Tak Masalahkan Beredarnya Dokumen Jadi Tersangka
Setya Novanto juga mengaku tak merasa cemas dengan beredarnya salinan dokumen mirip sprindiknya.
diperbarui 07 Okt 2014, 12:23 WIBDiterbitkan 07 Okt 2014, 12:23 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
3 Kandidat Bek Kiri yang Bisa Direkrut Manchester United di Era Ruben Amorim
BNPB Pastikan Kebutuhan Dasar Korban Erupsi Gunung Lewotobi Terpenuhi
Profil Singkat Paslon Pilgub Aceh 2024 dan Partai Pengusungnya
Dukungan Ikatan Alumni Geologi ITB untuk Eksplorasi dan Pengembangan SDA di Hulu
KPK Tetapkan Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah sebagai Tersangka
Hasil Liga Inggris Southampton vs Liverpool: Susah Payah Bungkam Penghuni Dasar Klasemen, The Reds Tinggalkan Manchester City
Saksikan Live Streaming Liga Inggris Ipswich vs Manchester United 24 November 2024, Segera Dimulai
Industri Batu Bara di Zona Inti KCBN Muarajambi
Vidio dan Bein Sports Gelar Nobar F1 Las Vegas di Jakarta, Meriah Diikuti Ratusan Penggemar
Tolong Niatkan Ini saat akan Ngaji, agar Peroleh Predikat Mulia Kata Ustadz Adi Hidayat
Ternyata Batang Singkong Bisa Gantikan Batu Bara
Hasil China Masters 2024: Kejutan Sabar/Reza Terhenti di Final