Liputan6.com, Jakarta - Berkas perkara aksi anarkis yang dilakukan massa Front Pembela Islam (FPI) sudah memasuki babak selanjutnya. Seluruh berkas perkara sudah dinyatakan lengkap oleh kejaksaan atau P21.
"Seluruh berkas perkara FPI hari ini sudah dinyatakan lengkap atau P21 oleh kejaksaan," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Rikwanto, di Mapolda Metro Jaya, Senin (1/12/2014).
Dalam kasus ini, seluruh tersangka berjumlah 21 orang termasuk Habib Novel dan 4 anak-anak. Rencananya, proses tahap 2 akan dilakukan besok.
"Rencananya, tahap 2 yakni penyerahan tersangka dan barang bukti dilakukan besok. Selanjutnya perkara ditangani oleh Kejaksaan," lanjut Rikwanto.
Seluruh tersangka terancam Pasal 170 dan 214 KUHP. Sedangkan untuk 4 tersangka yang masih di bawah umur, sedang dikaji pasal yang tepat untuk diterapkan pada mereka. "Untuk hukumannya, di atas 5 tahun penjara," tutup Rikwanto.
Aksi anarkis dilakukan massa FPI saat menggelar unjuk rasa pada 3 Oktober lalu. Mereka berunjuk rasa untuk menolak pengangkatan Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok sebagai gubernur DKI Jakarta.
Bentrokan terjadi setelah massa FPI melempari petugas polisi yang mengamankan demo. Mereka melempari polisi dengan batu dan bambu. Peristiwa ini menyebabkan beberapa anggota polisi terluka.
Aksi unjuk rasa menentang Ahok masih berlanjut hingga hari ini. Massa yang menamakan diri Gerakan Masyarakat Jakarta (GMJ) mendatangi Balaikota Jakarta. Mereka bahkan melantik gubernur tandingan di depan Gedung DPRD DKI Jakarta. Massa FPI menobatkan Fachrurozi Ishaq sebagai gubernur tandingan.
Aksi sempat memanas saat massa memaksa masuk ke Balaikota untuk menduduki kantor gubernur. Beruntung, aksi tidak berunjung anarkis dan massa membubarkan diri. (Sun/Mut)
Berkas Perkara Lengkap, Habib Novel FPI Terancam 5 Tahun Penjara
Dalam kasus ini, seluruh tersangka berjumlah 21 orang termasuk Habib Novel dan 4 anak-anak. Rencananya, proses tahap 2 akan dilakukan besok.
diperbarui 01 Des 2014, 17:36 WIBDiterbitkan 01 Des 2014, 17:36 WIB
Protes terhadap penyelengaraan ajang Miss World 2013 di Indonesia juga disampaikan oleh pimpinan Front Pembela Islam (FPI), Habieb Rizieq (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Miliarder Teknologi Panen Besar pada 2024, Elon Musk Puncaki Posisi Kekayaan
Petenis Korea Jadi Juara di Bali, Direktur Turnamen: Atlet Indonesia Dapat Pengalaman Berharga
Proporsionalitas dan Profesionalitas Polri Diuji Kasus Pemerasan DWP
4 Fakta Terkait MK Hapus Presidential Threshold 20 Persen
Carlos Santana Cedera Jari Akibat Kecelakaan di Rumahnya, Ini 6 Lagu Terbaik Sang Maestro Gitar Asal Meksiko
Salju Lebat dan Hujan Picu Gangguan di Seantero Inggris, Pemadaman Listrik Hingga Gangguan Penerbangan
Komisi IX DPR RI Minta Pemerintah Perkuat Sistem Pemantauan Wabah Virus HMPV
PLN IP Jual 273 ton CO₂e Lewat Bursa Karbon
Bandara-bandara di Inggris Ditutup Sementara Imbas Hujan Salju dan Es Lebat
Gempa Hari Ini di Indonesia Saat Akhir Pekan Minggu 5 Januari 2025 Getarkan Morowali, Sulteng
Transaksi Kripto Tembus Rp 556 Triliun, Jadi Peluang Investasi
5 Fakta Terkait Kasus Penembakan Bos Rental Mobil di Rest Area Tangerang-Merak