Liputan6.com, Jakarta - Kereta Api Majapahit jurusan Malang-JakartaĀ menabrak sebuah mobil Isuzu Panther yang sarat penumpang di sebuah perlintasan tanpa palang pintu di Desa Bendiljati Wetan, Kecamatan Sumbergempol, Tulungagung, Jawa Timur.
Kecelakaan yang terjadi pukul 14.30 WIB itu menyebabkan 2 orang tewas, sopir minibus dan seorang penumpangnya. Sementara beberapa lainnya luka-luka.
Kereta api yang membawa gerbong penumpang kelas bisnis dan ekonomi itu menabrak kendaraan roda empat itu dalam perjalanan dari arah Kabupaten Blitar menuju Stasiun Kota Tulungagung.
Sejumlah saksi mata mengatakan, mobil yang berisi rombongan keluarga itu tertabrak KA Majapahit ketika menyeberang perlintasan tanpa palang pintu.
"Mungkin sopir yang melaju dari arah selatan ini tidak waspada, pada saat bersamaan ada kereta Majaphit yang akan melintas. Begitu sampai di atas perlintasan KA, mobil itu sepertinya terhenti hingga akhirnya tertabrak dan terlempar beberapa meter," ujar Anang, salah satu saksi mata.
Di lokasi kejadian, mobil masih dibiarkan tergeletak dalam posisi terbalik tak jauh dari jalur perlintasan KA. Bangkai kendaraan itu menjadi tontotan warga sementara polisi dan petugas melakukan evakuasi korban tewas maupun selamat.
Sementara KA Majapahit, yang kemudian berhenti beberapa saat, tidak mengalami kerusakan berarti. Masinis kereta kemudian melanjutkan perjalanan menuju stasiun Kota Tulungagung dengan tujuan akhir Jakarta.
"Informasinya masih simpang siur. Beberapa korban yang mengalami luka berat, kritis, maupun ringan saat ini telah dievakuasi menuju RSUD dr Iskak, Tulungagung," ujar Arip, saksi lainnya.
Belum ada konfirmasi resmi dari pihak KAI maupun kepolisian terkait insidenĀ kecelakaan kereta yang merenggut 2 nyawa tersebut. (Ant/Ado)
Kereta Majapahit Tabrak Mobil, 2 Penumpang Tewas
Kecelakaan yang terjadi pukul 14.30 WIB itu menyebabkan 2 orang tewas, sopir minibus dan seorang penumpang, beberapa lainnya terluka.
diperbarui 26 Des 2014, 18:12 WIBDiterbitkan 26 Des 2014, 18:12 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Saham BDKR Betah di Zona Merah, Manajemen Beri Penjelasan Pekan Depan
BEI Bakal Luncurkan IDX-ESG Disclosure Guidance Kuartal I 2025
Erick Thohir Bakal Sediakan Ruang Tunggu Gratis Khusus Pekerja Migran di Bandara Internasional
Bacaan Dzikir Setelah Sholat Fardhu Lengkap dengan Arab, Latin, dan Artinya
3 Pernyataan Poengky Indarti saat Ikuti Fit and Proper Test Capim KPK di Komisi III DPR RI
Hasil Kesepakatan OECD-IOPS: Tingkatkan Kolaborasi Industri Dana Pensiun Global
Vadel Badjideh Dampingi Sang Ayah Jalani Pemeriksaan, Terkait Laporannya Terhadap Nikita MirzaniĀ
Tips Memilih Jam Tangan untuk Tangan Kecil: Panduan Lengkap Tampil Stylish dan Elegan
Nonton True Stalker: Haico Van der Veken Jadi Cewe Hobi Stalking
PDIP Berkomunikasi Intens dengan Anies Soal Dukungan ke Pramono-Rano
Usai Hadiri KTT G20 di Brasil, Prabowo Langsung Bertolak ke London
Potret 6 Artis Nonton Langsung Indonesia Vs Arab Saudi di GBK, Rizky Billar Nangis