Liputan6.com, Jakarta - Wakil Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidajat berulangkali mengucapkan 'ampun deh' saat berkeliling mengecek kondisi Pulau Untung Jawa, Kepulauan Seribu. Meski mengakui pelayanan puskesmas maupun Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PTSP) di wilayah itu sangat baik, ada beberapa hal yang masih membuatnya geleng-geleng kepala.
Pertama, bangunan dermaga Dinas Perhubungan (Dishub) DKI yang berdiri di pesisir pantai Pulau Untung. Sementara, dermaga untuk warga hanya terbuat dari kayu. Juga pagar pembatas antara pantai dengan perumahan warga di samping dermaga.
"Ini dermaga nggak boleh hanya khusus untuk Dishub. Ini harus juga dibuka buat warga. Ampun deh, ini juga ada pakai pembatas tembok, bongkar saja," tegas Djarot kepada Marihot, Kepala Sudin Perhubungan Kepulauan Seribu, Jumat (6/2/2015).
Mendapat penjelasan bahwa tujuan tembok setinggi hampir 3 meter itu sengaja dipasang untuk menjaga keamanan, Djarot tak setuju. Menurut dia, jika karena alasan keamanan seharusnya hanya perlu memasang kamera pengawas atau CCTV. Apalagi pulau itu tak terlalu luas.
"Ngapain kita pemerintah dipisah-pisah sama masyarakat. Ampun deh, pokoknya saya minta bongkar. Kalau kita menyatu kan bagus, Pak. Kita bisa luas, untuk duduk anak-anak di sini," imbuh Djarot.
Tak hanya itu, Djarot juga mendapati gazebo-gazebo di sekitar pantai yang bentuknya kurang menarik dan banyak yang rusak. "Ini nggak pantes banget nih. Ampun deh. Masa bentuknya jelek begini. Bongkar aja ini," kata Djarot.
Ia meminta agar gazebo itu dibangun kembali namun dengan bentuk yang lebih berseni dan terpenting terbuat dari material alam. Contohnya, bambu dan daun kelapa. Tidak seperti saat ini yang lantainya dari tegel sementara atapnya seng. Itu pun sudah rusak.
"Yang alami, bukan kayak gini. Ini tidak ada art-nya," ujar Djarot. (Ado/Mut)
Blusukan di Pulau Seribu, Wagub Djarot Berulang Kali Minta Ampun
Wagub Djarot Saiful Hidajat berulangkali mengucapkan 'ampun deh' saat berkeliling mengecek kondisi Pulau Untung Jawa, Kepulauan Seribu.
Diperbarui 06 Feb 2015, 17:27 WIBDiterbitkan 06 Feb 2015, 17:27 WIB
Blusukan Wagub DKI Jakarta Djarot Saiful Hidajat ke Kepulauan Seribu, Jumat (6/2/2015) (Liputan6.com/Andi Muttya Keteng)... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Prajurit Aktif Rangkap Jabatan Sipil Harus Pensiun Dini atau Mundur, Siapa Bakal Terdampak?
Kadar Emas Paling Ideal Ternyata Bukan 24 Karat, Berapa?
Guru Cabuli 8 Siswa di Sikka Ternyata Berstatus ASN P3K, Apa Sanksinya?
Barcelona Krisis Keuangan, Chelsea Berani Tawar Gavi
8 Resep Sambal Khas Nusantara: Pedas, Nikmat, dan Mudah Dibuat
6 Fakta Menarik Masjid Sunan Giri Gresik yang Dikelilingi 300 Makam
Hubble Ungkap Masa Depan dan Masa Lalu Galaksi Andromeda
Potret Keindahan Bulan Sabit Sejajar dengan Kubah Hijau Masjid Nabawi, Bikin Takjub
Aulia Rahman Basri Resmi Maju PSU Pilkada Kukar, Gantikan Edi Damansyah
Detik-Detik Puluhan Napi Lapas Kutacane Kabur, Dipicu soal 'Bilik Asmara'
Bolehkah Berdoa saat Sujud Pakai Bahasa Indonesia? Ini Kata UAS dan Syafiq Riza Basalamah
Tidak Terima Diklakson Pemotor, Pengemudi Aphard di Cilincing Banting Korban hingga Memar