Liputan6.com, Tangerang - Kebakaran melanda 5 gudang dan pabrik di kawasan Pergudangan Multi Guna RW 19 Kelurahan Paku Alam Kecamatan Serpong Utara Kota Tangerang Selatan (Tangsel), Provinsi Banten, siang tadi. Si jago merah mulai menyala sekitar pukul 13.00 WIB.
Dari keterangan saksi mata di lokasi kejadian, api muncul dari lantai 2 sebuah gudang cat dan tiner di kawasan tersebut.
"Dari lantai 2 ada karyawan yang melihat asap ngepul, menghitam. Semakin lama api malah semakin membesar," ujar Aceng salah seorang pegawai, Rabu (4/3/2015).
Karena angin semakin membesar, api mulai menyambar ke 4 gudang yang ada di kanan dan kirinya. "Kalau gudang tempat saya kerja itu gudang tisu, sebelah gudang cat dan tiner ada gudang bumbu dapur, kemudian gudang kabel," ujar dia.
Selang setengah jam kemudian, Petugas Pemadam Kebakaran (Damkar) dari Kota Tangsel dan Kota Tangerang tiba di lokasi kejadian. Petugas pun langsung berupaya mematikan api yang terus membesar.
Widada salah seorang petugas Damkar mengatakan, 10 unit damkar dari Kota Tangsel dan 5 unit bantuan dari Damkar Kota Tangerang dikerahkan untuk memadamkan api yang terus menjalar.
Dugaan sementara, kebakaran terjadi akibat konsleting arus listrik. "Dugaan sementara begitu, tapi kami masih selidiki kemungkinan lain," ujar Widada.
Kerugian yang ditaksir sementara akibar kebakaran tersebut mencapai miliaran rupiah. (Mvi/Mut)
5 Gudang di Serpong Tangerang Terbakar
Karena angin semakin membesar, api mulai menyambar ke 4 gudang yang ada di kanan dan kirinya.
Diperbarui 04 Mar 2015, 17:57 WIBDiterbitkan 04 Mar 2015, 17:57 WIB
Kebakaran melanda 5 gudang dan pabrik di kawasan Pergudangan Multi Guna, Tangerang Selatan (Liputan6.com/Naomi Trisna)... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Viral, Pengendara Motor Tantang Kereta Api di Probolinggo Berakhir Innalillahi
Mimpi Memakai Gelang Emas Menurut Islam: Tafsir dan Maknanya
Bulog Banyuwangi Targetkan Serap 53.000 Ton Gabah dari Petani
AHY soal Posisi Bendum Demokrat: Disampaikan di Kongres
Saksikan Live Streaming Liga Inggris Manchester City vs Liverpool 23 Februari 2025, Segera Dimulai
Ruang Gema
Wacana Dana Arab-Islam untuk Rekonstruksi Gaza di Tengah 'Ancaman' Trump
Tujuan Belajar Mahasiswa: Panduan Lengkap untuk Sukses di Perguruan Tinggi
Tiga Kepala Daerah Peserta Retret Magelang Dilarikan ke Rumah Sakit, Ini Alasannya
Ragam Manfaat Air Rebusan Serai, dari Meredakan Kecemasan sampai Jaga Kesehatan Kulit
Langkah Pemkot Gorontalo Hadapi Lonjakan Harga Cabai Rawit Jelang Ramadan
Indra Sjafri Resmi Dipecat PSSI, Begini Jejak Karier dan Prestasinya di Timnas Indonesia