Chery Targetkan Bisa Jual 1 Juta Unit di Global dalam 2 Tahun, Punya Modal Apa?

Dalam gelaran Shanghai Auto Show 2025, Chery juga meluncurkan peta jalan strategis baru, dengan target ambisius untuk bisa jual 1 juta unit secara global dalam dua tahun

oleh Arief Aszhari Diperbarui 26 Apr 2025, 11:14 WIB
Diterbitkan 26 Apr 2025, 11:14 WIB
SUV Hybrid Baru Chery Bisa Tempuh 1.500 Km (Carnewschina)
SUV Hybrid Baru Chery Bisa Tempuh 1.500 Km (Carnewschina)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Dalam gelaran Shanghai Auto Show 2025, Chery juga meluncurkan peta jalan strategis baru, dengan target ambisius untuk bisa jual 1 juta unit secara global dalam dua tahun. Namun, apa yang menjadi modal jenama Tiongkok ini untuk bisa bersaing di industri otomotif dunia?

Dalam keterangan resminya, Chery menegaskan pengguna tetap menjadi pusat dari setiap inovasi dan kebijakan strategisnya, sejalan dengan nilai inti perusahaan yaitu Safety & Family-Oriented.

Lewat pendekatan ini, setiap kendaraan Chery dirancang untuk memberikan kenyamanan, keamanan, dan nilai emosional tinggi bagi keluarga modern di seluruh dunia.

Salah satu elemen utama dalam strategi global Chery adalah komitmen untuk mendorong kesetaraan teknologi hybrid. Langkah ini sekaligus mencerminkan ambisi Chery untuk masuk ke dalam jajaran 10 besar merek otomotif global dan menjadi pemimpin dalam revolusi teknologi kendaraan ramah lingkungan.

Dalam gelaran otomotif di Negeri Tirai Bambu tersebut, Chery memperkenalkan secara resmi teknologi hybrid unggulannya, Chery Super Hybrid (CSH).

Ini adalah sebuah terobosan inovatif menggabungkan arsitektur hybrid generasi kelima dengan efisiensi termal mencapai 44,5 persen, serta sistem DHT listrik tanpa gigi yang memiliki efisiensi transmisi luar biasa hingga 98,5 persen.

Lebih dari itu, teknologi ini juga mencakup sistem perlindungan baterai Guardian, dirancang untuk menghadapi berbagai kondisi ekstrem.

Dengan sistem keamanan berlapis dan validasi global dari R&D terintegrasi, perusahaan Chery mengukuhkan posisinya sebagai pelopor dalam menciptakan kendaraan aman, cerdas, dan ramah lingkungan.

Model Baru di Shanghai

Dalam gelaran Shanghai Auto Show ini, Chery mempersembahkan tiga model andalan yang merepresentasikan filosofi merek berorientasi keluarga, yaitu TIGGO 7, TIGGO 8, dan TIGGO 9. Ketiga model ini hadir dengan desain premium, performa tangguh, teknologi pintar, dan kabin lapang yang dirancang untuk menjawab kebutuhan keluarga modern.

Inilah bukti nyata dari konsistensi Chery dalam membangun koneksi emosional dan fungsional antara kendaraan dan pengguna.

Pada hari pembukaan, Chery mencatat pencapaian penting melalui partisipasi dua model hybrid unggulannya, TIGGO 9 CSH dan ARRIZO 8 CSH, dalam tantangan daya tahan.

infografis Mobil Kepresidenan
Mobil Kepresidenan di Indonesia... Selengkapnya
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Produksi Liputan6.com

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya