Surya Paloh: Golkar Kubu Agung Bergabung, Jokowi-JK Stabil

Paloh mengaku bergabungnya Partai Golkar versi Munas Ancol ini bukan didasarkan atas kepentingan kelompok.

oleh Putu Merta Surya Putra diperbarui 11 Mar 2015, 17:16 WIB
Diterbitkan 11 Mar 2015, 17:16 WIB
Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh
Ketua Umum Partai Golkar versi Munas Ancol Agung Laksono bertemu Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh. (Liputan6.com/Herman Zakaria)

Liputan6.com, Jakarta - Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh menyambut positif langkah Partai Golkar kubu Agung Laksono keluar dari Koalisi Merah Putih (KMP). Keputusan itu dinilainya tepat karena akan membuat pemerintahan Jokowi-JK berjalan stabil.

"Tentu akan lebih stabil, kokoh dan kuat. Itu hal yang pasti. Kalau tidak stabil, salah kita terima Agung di sini," ujar Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh di kantornya, Jakarta, Rabu (11/3/2015).

Paloh mengaku bergabungnya Partai Golkar versi Munas Ancoll ini bukan didasarkan atas kepentingan kelompok. Namun atas kepentingan masyarakat luas.

"Yang jelas dan paling penting agar pemerintahan yang stabil dan kokoh tentu harus mendahulukan kepentingan pembangunan. Mendahulukan kepentingan masyarakat luas," ucap Paloh.

Mantan kader Golkar itu juga yakin kerja sama ini juga akan berlangsung di parlemen. Pihaknya akan membangun komunikasi kepada Partai Golkar untuk bertukar informasi maupun gagasan.

"Pasti (sampai ranah parlemen). Banyak caranya seperti tukar info, gagasan yang di mana akan saling mem-back up. Jelas hal tersebut nggak kaku. (Kerja sama ini) termasuk soal Pilkada," pungkas Paloh.

Usai ditetapkan sebagai pengurus sah oleh Kemenkunham, Partai Golkar kubu Agung Laksono menyambangi kantor Partai Nasdem di Gondangdia, Jakarta Pusat. Kunjungannya ini dinilai sebagai bagian dari road show partai berlambang beringin tersebut.

"Ini adalah roadshow kami untuk memperkenalkan diri ke partai pendukung pemerintah. Di mana kami telah sah atas surat dari Menkum dan HAM. Ini juga bagian dari keluar dari KMP (Koalisi Merah Putih) dan bergabung dengan koalisi partai pemerintah," ujar Agung Laksono di DPP Nasdem, Rabu (11/3/2014).

Ketua DPP Golkar versi Munas Ancol Lawrence Siburian menyatakan, pihaknya tak hanya mengunjungi partai pendukung pemerintah. Namun partai lainnya yang tergabung dalam Koalisi Merah Putih (KMP) juga akan dikunjunginya. (Ali/Yus)

 

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya