Liputan6.com, Jakarta - Pesawat Batik Air rute Ambon-Jakarta mendarat darurat di Bandara Sultan Hasanuddin, Makassar, Jumat (17/4/2015) pukul 07.20 Wita. Pesawat dengan nomor penerbangan PK-LAG ID-6171 itu mendapat teror bom melalui pesan singkat atau SMS.
Manager Batik Air Ambon, Ramly Makawimbang mengatakan, seorang staf bernama Linda menerima pesan ancaman bom dari nomor telepon genggam 085211686682 pada pukul 07.08 WIT. Bunyi pesan singkat itu adalah, "ada bom siap meledak di batik air tgl 17 pagi Amq Jkt."
Staf Batik Air lainnya di Ambon bernama Yanti, juga mendapatkan SMS serupa dari nomor yang sama pada pukul 08.12 WIT.
Kepala Pusat Komunikasi Kementerian Perhubungan JA Barata menyatakan, apa yang dilakukan pilot dengan mendaratkan pesawat Batik Air secara darurat sudah sesuai prosedur.
"Ya memang saat ada info seperti itu harus segera di daratkan di bandar udara terdekat, untuk segera dievakuasi para penumpanganya, baru dilakukan pengecekan," ujar Brata saat dihubungi Liputan6.com.
Saat ini 122 penumpang, 6 orang kru pesawat, dan 3 kru tambahan telah berhasil dievakuasi ke ruang tunggu bandara dengan pengawalan keamanan PT Angkasa Pura. (Ant/Mut)
Begini Isi SMS Teror Bom di Batik Air Ambon-Jakarta
Pesawat Batik Air tujuan Ambon-Jakarta mendarat darurat di Bandara Sultan Hasanuddin, Makassar, Jumat (17/4/2015) pukul 07.20 Wita.
Diperbarui 17 Apr 2015, 10:06 WIBDiterbitkan 17 Apr 2015, 10:06 WIB
Advertisement
Live Streaming
Powered by
Video Pilihan Hari Ini
Produksi Liputan6.com
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Indonesia dan Vietnam Perkuat Kemitraan Pertanian Ramah Lingkungan
Miliarder Pendukung Donald Trump Memaki Sang Presiden, Kesal Perang Dagang Bikin Susah
Jaksa Putar Rekaman Saeful Bahas Jaminan dari Hasto untuk Harun Masiku, Kuasa Hukum Duga Itu Pencatutan
150 Rekomendasi Nama Squad ML Keren dan Unik, Bikin Tim Musuh Gentar
Cek Fakta: Hoaks Foto yang Diklaim Luka Modric Resmi Pindah ke Atletico Madrid pada April 2025
Momentum Hari Kartini: Perempuan Perlu Jaga Keseimbangan Karier dan Tantangan Work-Life Balance
Cara Perpusnas Preservasi dan Digitalisasi Naskah Kuno di Tengah Keterbatasan Anggaran
6 Fakta Qodrat 2 Raih 2,2 Juta Penonton: Bakal Jadi Trilogi, Vino G Bastian Kini Punya 9 Film Box Office
Is Believing in Zodiac Signs a Sin? A Christian Perspective
Ketahui Dampak Buruk Nonton Film Porno bagi Otak
Hulu Migas RI Masih Sexy, Ada 65 Cekungan Belum Tereksplorasi
Hasil BRI Liga 1 Arema FC vs Madura United: Jinakkan Singo Edan, Laskar Sape Kerrab Jauni Zona Merah