Liputan6.com, Jakarta - Kematian Deudeuh Alfi Syahrin atau @tataa_chubby, berdampak pada sepinya usaha kos-kosan di sekitar Tebet, Jakarta Selatan. Deudeuh ditemukan tewas mengenaskan di kamar kosnya di Jalan Tebet Utara 1, Jakara Selatan pada Sabtu 11 April 2015 lalu.
Di sepanjang Jalan Tebet Utara itu memang terdapat beberapa rumah kos yang biasa ditempati oleh karyawan dan mahasiswa sekitar. Kos-kosan itu mendadak sepi pasca kejadian tewasnya Deudeuh.
"Pada pindah (penghuninya), Mas. Banyak yang pindah. Jadi sepi nih. Pendapatan kita juga otomatis turun drastis. Ya habis kejadian (tewasnya Deudeuh) itu tepatnya," kata Dali (43), salah satu pengelola kos-kosan di kawasan itu, Selasa (21/4/2015).
Dali menyayangkan adanya kasus di sekitar wilayah usaha kosnya itu. Padahal dirinya mengaku kos yang dikelolanya telah memenuhi syarat.
"Nah itu dia, padahal kita sudah penuhi syarat-syarat. Makanya nggak masalah kalau ada pemeriksaan. Ada surat izinnya. Lapor ke RT RW juga jalan terus," timpalnya.
Selain itu, menurut Dali, kenyamanan penghuni kosnya jadi terganggu karena sering adanya pemeriksaan. Memang saat ini wilayah Tebet sedang digalakkan pemeriksaan pasca kejadian tewasnya Deudeuh.
"Wah ini aja sudah berapa kali, Mas. Mulai dari polisi, camat, lurah, sudah patroli. Lama-lama mengganggu penghuni juga, apalagi kalau lagi pas istirahat," pungkasnya. (Han/Yus)
Banyak Penghuni Kos di Tebet Pindah Pasca-Tewasnya @tataa_chubby
Salah seorang pengelola kos mengaku pendapatannya menurun usai kejadian tewasnya @tataa_chubby
diperbarui 21 Apr 2015, 18:38 WIBDiterbitkan 21 Apr 2015, 18:38 WIB
Petugas Satpol PP memeriksa kamar penghuni kos di kawasan Tebet, Jakarta, Selasa (21/4). Razia kos ini erat kaitannya dengan kasus pembunuhan wanita berprofesi sebagai PSK online, Deudeuh Alfisahrin. (Liputan6.com/Faizal Fanani)
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Turunkan Tarif Penerbangan Domestik, Menko Airlangga Panggil Menhub dan Pertamina
Bacaan Doa Penghapus Dosa Zina, Simak Amalan dan Cara Bertaubat Menurut Ajaran Islam
Cara Menyimpan Daging Kurban di Kulkas agar Tetap Segar dan Tahan Lama
Update Erupsi Gunung Lewotobi Laki-Laki: 2.472 Orang Mengungsi Tersebar di 3 Titik
Prabowo Lantik Wakil Ketua dan 6 Anggota Dewan Ekonomi Nasional
Cara Meratakan Warna Kulit Wajah: Panduan Lengkap untuk Kulit Cerah Merata
Profil Reza Indragiri, Ahli Psikologi Forensik yang Dipercaya Jadi Saksi Ahli Sidang Kasus Guru Supriyani
Dilantik Prabowo, Basuki Hadimuljono Resmi Jabat Kepala Otorita IKN
Cara Maksimalkan Aroma Daun Jeruk agar Masakan Lebih Menggugah Selera
Cara Merawat Kelinci agar Sehat dan Panjang Umur
Profil Leatomu, Calon Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia Putri dari Belanda Keturunan Maluku
Cara Mandi Wajib Setelah Haid Beserta Doanya, Panduan Lengkap bagi Muslima