Liputan6.com, Jakarta - Presiden Joko Widodo atau Jokowi mengesahkan hasil Konferensi Asia-Afrika (KAA), yang telah melalui sidang 2 hari ini di Jakarta Convention Center (JCC), Senayan, Jakarta. KAA ke-60 tersebut menghasilkan 3 dokumen, pertama Pesan Bandung.
"Pesan Bandung ini berisi penguatan kerja sama selatan-selatan, untuk mendukung perdamaian dan kemakmuran dunia," kata Jokowi di Jakarta Convention Center (JCC), Senayan, Jakarta, Kamis (23/4/‎2015).
Dokumen kedua yang disahkan Jokowi adalah deklarasi penyegaran kemitraan strategis baru negara Asia-Afrika. Sedangkan dokumen ketiga adalah deklarasi Palestina.
Jokowi menjelaskan, 3 dokumen tersebut bentuk refleksi dari Dasasila Bandung--hasil KAA pertama 1955. "‎Dengan persetujuan yang mulia, 3 dokumen ini akan disahkan sebagai hasil Konferensi Asia-Afrika 2015. Akhirnya, 3 dokumen ini secara resmi saya sahkan," kata Jokowi dilanjutkan dengan mengetuk palu.
Jokowi juga mengucapkan terima kasih sebesar-besarnya kepada seluruh kepala negara dan delegasi yang telah menghadiri KAA ke-60 di Indonesia.
Ia menilai, sidang yang diselenggarakan 2 hari ini penuh antusias dan kehangatan serta rasa persaudaraan dari para peserta KAA ke-60. "Suara yang disuarakan ini adalah suara kebangkitan bangsa Asia-Afrika. Sekali lagi suara-suara kebangkitan bangsa-bangsa Asia-Afrika," tegas Jokowi.
KAA ke-60Â ini dilaksanakan di 2 kota, yaitu Jakarta pada 19-23 April dan Bandung pada 24 April. Agenda KAA meliputi 'Asia-Afrika Bussiness Summit' dan 'Asia-Africa Carnival'. Tema KAA kali ini adalah peningkatan kerja sama negara-negara di kawasan selatan, kesejahteraan, serta perdamaian. (Rmn/Yus)
Jelang Tutup KAA, Jokowi Sahkan 3 Dokumen
Jokowi menilai, sidang yang diselenggarakan 2 hari ini penuh antusias dan kehangatan, serta rasa persaudaraan dari para peserta KAA ke-60.
diperbarui 23 Apr 2015, 18:20 WIBDiterbitkan 23 Apr 2015, 18:20 WIB
Presiden Joko Widodo dan para delegasi negara-negara di Asia Afrika berfoto bersama usai melakukan pembukaan Konferensi Parlemen Asia Afrika di Gedung DPR RI, Jakarta, Kamis (23/4/2015). (Liputan6.com/Helmi Afandi)
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 Liga InternasionalLiverpool Bayar Mahal Kemenangan atas Real Madrid di Liga Champions
10
Berita Terbaru
Viral Pertamax SPBU Cibinong Bikin Rusak Mesin Mobil, Ini Hasil Pemeriksaan Kementerian ESDM
Cara Membuat Sop Iga yang Lezat dan Bergizi, Santap Bersama Keluarga
7 Pilihan Menu Ayam yang Tepat untuk Diet Sehat dan Nikmat
Cara Menghilangkan Benjolan di Leher Kiri: Panduan Lengkap
Cara Membuat Sop Buah yang Segar dan Lezat, Mudah Dipraktikkan
Curhat Mengharukan Hesti Purwadinata Kenang Perjalanan 11 Tahun yang Penuh Warna Bersama NET TV
Bupati Klaten Ingatkan ASN Harus Junjung Tinggi Kesetiaan pada Negara Siapa pun Pemimpinnya
VIDEO: Tanggapan KPK Terkait Sayembara Temukan Harun Masiku
Cara Mengobati Sakit Dada Bagian Kanan, Ketahui Juga Penyebabnya
Cara Beli Tiket Timnas Indonesia, Calon Penonton Wajib Daftar di Garuda ID
Cara Gemukin Badan, Panduan Lengkap untuk Menambah Bobot Secara Sehat
Anggota DPR Ungkap Faktor Rendahnya Partisipasi Masyarakat di Pilkada Jakarta 2024