Liputan6.com, Jakarta Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta Abraham Lunggana alias Haji Lulung akhirnya memenuhi panggilan penyidik Badan Reserse dan Kriminal Mabes Polri. Ia akan diperiksa sebagai saksi terkait kasus dugaan korupsi proyek pengadaan UPS di 25 sekolah di DKI Jakarta Tahun Anggaran 2014.
Lulung yang mengenakan batik cokelat dan celana bahan hitam itu datang dengan 2 kuasa hukumnya. Ia tiba di Bareskrim sekitar pukul 10.00 WIB. Saat tiba Lulung masih enggan berkomentar.
Salah satu kuasa hukumnya, Ramdhan Alamsyah mengatakan, Lulung ingin kooperatif dengan penyidik dan memenuhi komitmennya.
"Kami hadir bersama Haji Lulung terkait panggilan polisi pada Senin yang belum kita penuhi. Lulung memberi keterangan sebagai saksi untuk tersangka Alex Usman," kata Ramdhan di Bareskrim Mabes Polri, Jakarta, Kamis (30/4/2015).
Ramdhan melanjutkan, dirinya datang dengan membawa data dan berkas yang dibutuhkan. Data dan berkas itu terkait dengan kasus UPS ini.
"Yang pasti (yang dibawa) terkait apa yang ditanyakanlah. Tidak lepas dari permasalahan UPS. Yang penting kita periksa dulu, hasilnya kita lihat nanti," ungkap Ramdhan.
Sebelumnya, Haji Lulung telah 2 kali mangkir dari pemeriksaan penyidik Bareskrim Polri dalam kasus ini. Sebelumnya penyidik juga sudah memeriksa anggota Komisi E DPRD DKI Jakarta Fahmi Zulfikar yang diperiksa selama 9 jam. (Osc/Mut)
Haji Lulung Penuhi Panggilan Bareskrim Polri
Pihak Lulung datang dengan membawa data dan berkas terkait dengan kasus UPS ini.
diperbarui 30 Apr 2015, 11:08 WIBDiterbitkan 30 Apr 2015, 11:08 WIB
Abraham Lunggana alias haji Lulung memberikan keterangan saat konferensi pers di Gedung DPRD, DKI Jakarta, Kamis (5/3/2015). Mediasi Kemendagri mengalami jalan buntu, DPRD menilai Ahok tidak beretika saat rapat . (Liputan6.com/Herman Zakharia)
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 Liga InternasionalLiverpool Bayar Mahal Kemenangan atas Real Madrid di Liga Champions
8 9 10
Berita Terbaru
Tak Gila Kuasa, Arsjad Rasjid Ogah Maju Jadi Ketua Kadin Lagi
55 Link Twibbon HUT Korpri 2024, Bantu Semarakkan Hari Jadi Korps Pegawai Republik Indonesia
Contoh TPS yang Mudah Diakses Penyandang Disabilitas saat Pilkada Ada di Bekasi
Duka di Pilkada Jatim, 5 Petugas Pemungutan Suara Meninggal Dalam Tugas
KPU: 6 Petugas KPPS Meninggal Dunia saat Bertugas di Pilkada 2024
Smart Goals Adalah Metode Efektif Mencapai Tujuan: Panduan Lengkap
Tips Membeli Rumah di Perumahan: Panduan Lengkap untuk Keputusan Tepat
Intaian Risiko Wabah di Balik Kebiasaan Santap Satwa Liar Seperti Burung Pipit
Cara Mengobati Sakit Tenggorokan Saat Menelan: Panduan Lengkap
BTN Siapkan Rp 80 Triliun Buat KPR FLPP 2025
Ratusan Burung Pipit Mati di Bali, Balai KSDA: Tidak Ada Indikasi Wabah Penyakit
7 Potret Fuji An Liburan di Jogja, Coba Lewati Pohon Beringin Kembar di Alun-Alun