Liputan6.com, Bandung - Proses pencarian sekaligus evakuasi korban longsor di kawasan Pangalengan, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, terus dilakukan. Isak tangis pun tak terbendung saat warga menunggu kepastian nasib keluarga mereka yang masih hilang.
Seperti ditayangkan Liputan 6 Siang SCTV, Rabu (6/5/2015), Yuni Suryani, gadis berusia 11 tahun terus bersedih. Ibu dan bibinya yang diduga tertimbun hingga kini masih hilang. Yuni pun terus berusaha mencari. Saat kejadian Yuni menyelamatkan diri dari longsoran tanah begitu mendengar suara dentuman keras.
Yuni tak sendiri, masih banyak warga Kampung Cibitung, Desa Margamukti, Kecamatan Pangalengan, Kabupaten Bandung bersedih karena anggota keluarganya belum ditemukan.
Proses pencarian korban longsor hingga kini terus dilakukan. Sejumlah alat berat sudah disiagakan sejak pukul 06.00 WIB di lokasi longsor.
Sekitar 250 personel gabungan dari polisi, TNI, BPBD, Kabupaten Bandung, dan tim Basarnas diterjunkan dalam pencarian sekaligus evakuasi korban.
Diharapkan pencarian korban akan maksimal, jika cuaca di sekitar longsor tidak diguyur hujan. Peristiwa longsor yang terjadi di kawasan ini telah menimbun belasan rumah, menewaskan 4 orang warga dan belasan warga lain mengalami luka akibat tertimpa reruntuhan. (Dan/Yus)
Pencarian Korban Longsor di Pengalengan Bandung Terus Dilakukan
Sekitar 250 personel gabungan dari polisi, TNI, BPBD, Kabupaten Bandung dan tim Basarnas diterjunkan dalam pencarian korban
Diperbarui 06 Mei 2015, 14:25 WIBDiterbitkan 06 Mei 2015, 14:25 WIB
Sekitar 250 personel gabungan dari polisi, TNI, BPBD, Kabupaten Bandung dan tim Basarnas diterjunkan dalam pencarian korban ... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Tanda Rambu Lalu Lintas, Panduan Lengkap untuk Keselamatan di Jalan
Mentan Minta Perusahaan yang Korupsi Minyakita Ditindak: Kalau Bisa Pidana dan Perdata
350 Kata untuk Minta Maaf saat Lebaran yang Menyentuh Hati
VIDEO: KPK Temukan Dugaan Harga MBG 'Disunat' dari Rp10 Ribu Jadi Rp8 Ribu per Porsi
30 Tahun Vietnam di ASEAN, Sekjen Kao Kim Hourn Sorot Kontribusi Besar Negaranya bagi Kawasan
Tanda Gula Darah Tinggi, Kenali Gejala dan Cara Mencegahnya
Karyawan Swasta, hingga BUMN Bakal Dapat THR Paling Lambat 7 Hari Sebelum Lebaran 2025
Safari Ramadhan, Partai Golkar Sowan ke Pesantren Darut Tauhid Purworejo
Nyeri di Kemaluan Tanda Apa, Kenali Penyebab dan Cara Mengatasinya
Tanda Gonore Parah yang Perlu Diwaspadai, Ketahui Risiko Komplikasinya
Penyebab dan Cara Mencegah Hipoglikemia saat Puasa, Penting Diperhatikan
IU Mainkan Peran Ganda di Drakor WHEN LIFE GIVES YOU TANGERINES, Kualitas Akting Sihir Penonton