Liputan6.com, Denpasar - Ibu angkat Angeline, Margriet Megawe yang sebelumnya ditetapkan sebagai tersangka kasus penelantaran anak, kini penyidik Polda Bali kembali menetapkan Margriet sebagai tersangka baru kasus pembunuhan bocah 8 tahun itu.
Kabid Humas Polda Bali Komisaris Besar Hery Wiyanto mengatakan, penetapan tersangka Angeline ini dikenakan pasal pembunuhan berencana dan pembunuhan dengan sengaja.
"Motif masih kita telusuri, mendalami dalam kasus ini. Sedangkan Nyonya M (Margriet) dijerat Pasal 340 (pembunuhan berencana) dan Pasal 338 (pembunuhan dengan sengaja), serta penelantaran anak," terang Hery saat memberikan keterangan resmi di Mapolda Bali, Minggu (28/6/2015) malam.
Hery menegaskan, saat ini belum sampai pada pemeriksaan apakah Margriet sebagai dalang pembunuhan Angeline. Namun, pihaknya sudah mendapatkan alat bukti lain.
"Kita saat ini sedang dalam proses alat bukti lain. Hasil labfor, temuan TKP, temuan hasil labfornya sudah ada. Kalau lie detector hanya untuk penguatan saja," papar Herry.
Sementara tersangka lain yang juga pekerja Margriet, Agustinus Tae atau Agus dijerat dengan Pasal 340 dan 338 juncto Pasal 55-56 KUHAP, yaitu membantu melakukan pembunuhan.
Dugaan Agus membantu melakukan pembunuhan Angeline, juga masih didalami penyidik. "Apakah ada perubahan pasal. Kita tunggu hasil penyidikan masih belum selesai," pungkas Hery.
Angeline yang dilaporkan hilang pada 16 Mei 2015, ditemukan tewas mengenaskan pada 10 Juni 2015. Jasadnya dikubur di halaman belakang rumah ibu angkatnya, Margriet Megawe, di Jalan Sedap Malam, Sanur, Bali pada 10 Juni 2015.
Hasil autopsi jenazah bocah yang kini bernama asli Engeline itu, banyak ditemukan luka lebam di sekujur tubuhnya. Luka bekas sundutan rokok dan jeratan tali juga ditemukan di leher bocah mungil itu.
Sejumlah kerabat Margriet dalam kesaksiannya menyebutkan, Angeline diduga kerap disiksa ibu angkatnya itu. (Rmn/Ans)
Ibu Angkat Angeline Dijerat Pasal Pembunuhan Berencana
Hery mengatakan, belum sampai pada pemeriksaan apakah Margriet sebagai dalang dari pembunuhan Angeline.
Diperbarui 28 Jun 2015, 23:36 WIBDiterbitkan 28 Jun 2015, 23:36 WIB
Advertisement
Live Streaming
Powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
FBI Tangkap Hakim yang Dituduh Sengaja Gagalkan Penangkapan Imigran Ilegal
Tinggalkan China, Apple Bakal Pindahkan Produksi iPhone AS ke Negara Ini
Anggota Komisi I DPR Minta Negara Turun Tangan Atasi WNI Korban Kejahatan Digital
Gibran Tegaskan Hilirisasi Kunci Kemakmuran
12 Cara Asyik Menghabiskan Waktu Sendiri Sesuai Zodiak, Patut Dicoba
Sosok Bung Tomo, Satu-satunya Jemaah Haji Indonesia yang Jenazahnya Bisa Dipulangkan dari Makkah
Jadwal Liga Inggris Pekan ke-34: Bournemouth vs Manchester United, Liverpool Jamu Tottenham
VIDEO: Youtube Rayakan Dua Dekade, Berikan Kejutan Besar bagi Penggunanya
Harga Bitcoin Meroket, Segini Nilai Kekayaan Pencipta BTC Satoshi Nakamoto
Tata Kelola Pemerintahan Banyuwangi Raih Predikat "Kinerja Tinggi" dari Kemendagri
Zodiak Hari Ini, 26 April 2025: Cancer Jangan Segan Minta Tolong, Aquarius Bukalah Pintu Maaf
Kasus Pembunuhan Nakhoda KM Poseidon 03 Terungkap, Dibuang ke Laut karena Tegur ABK