Liputan6.com, Bekasi - Saat asyik bermain di perlintasan kereta api, 3 bocah tanpa identitas tewas tersambar kereta api di perlintasan Duren Jaya, Bekasi Timur, Kota Bekasi, Minggu (16/8/2015) siang. Jasad 3 bocah yang diperkirakan berusia belasan tahun ini langsung dibawa petugas kepolisian dari Polsek Bekasi Timur ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kota Bekasi untuk kepentingan visum.
Siti Nuraini (37), salah satu saksi mata mengatakan, 3 korban sedang asyik berfoto di perlintasan kereta api. Mereka tidak mengetahui ada kereta yang melintas dari arah Jakarta menuju Cikampek.
"Ketiga korban langsung terpental dan tewas di tempat dengan luka-luka di kepala dan kaki," ujar Siti Nuraini pada Liputan6.com, di Bekasi, Minggu (16/8/2015).
Dia mengatakan, sebelum kejadian, warga sekitar sudah memberitahu agar tidak bermain di perlintasan kereta. Namun peringatan tidak dihiraukan dan mereka tetap asyik berselfie. Selang 30 menit korban langsung tersambar kereta.
"Warga sudah memberitahukan kepada korban jangan foto-foto di perlintasan kereta, namun tak dihiraukan," kata Siti.
Kepala Sub Bagian Humas Polresta Bekasi Kota AKP Siswo mengatakan, 3 korban tewas masing-masing berusia sekitar 10 sampai 12 tahun.
"Korban luka parah di bagian kepala. Kejadian sekitar pukul 09.30 WIB," kata Siswo pada Liputan6.com, Minggu (16/8/2015).
Berdasarkan keterangan sejumlah saksi di lokasi, kata dia, 3 bocah yang belum diketahui identitasnya itu sedang bermain di pinggir rel kereta api, tepatnya di belakang Pasar Baru.
"Bersamaan dengan itu, kereta dari Jakarta menuju Jawa melintas," kata dia.
Masinis yang sudah memberikan peringatan melalui klakson tak dihiraukan. Akibatnya, 3 bocah tersebut terserempet hingga tewas di lokasi kejadian. "Bagi warga yang kehilangan anggota keluarganya, diminta menghubungi Kepolisian," pungkas Siswo. (Ron/Mut)
Asyik Bermain, 3 Bocah Tewas Tersambar Kereta di Bekasi
3 korban sedang asyik berfoto di perlintasan kereta api.
Diperbarui 16 Agu 2015, 16:49 WIBDiterbitkan 16 Agu 2015, 16:49 WIB
Dalam rangka HUT RI ke-70 , PT KAI menggelar program bedah rumah, layanan KRL gratis, hingga diskon tiket kereta api bandara.... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 Energi & TambangHarga Emas Makin Kinclong, Sekarang Sudah Sentuh Segini
9 10
Berita Terbaru
Kerek Penjualan sebelum Lebaran, TVS Kasih Harga Spesial untuk Callisto 110
Pemkot Bekasi Pastikan Kecukupan Logistik Dapur Umum di 8 Kecamatan Terdampak Banjir
Demi Atasi Problem Lini Serang Manchester United, Ruben Amorim Bersiap Rampok Klub Lama
Ada 100 Ribu Kouta Mudik Gratis BUMN 2025, Siapa Minat?
Kumpulan Bacaan Niat dan Doa Zakat Fitrah Lengkap dengan Tulisan Arab, Latin, dan Artinya
Kenali, Mitos dan Fakta Seputar Puasa Ramadan
Tujuan Mempelajari Fiqih: Memahami Hukum Islam untuk Kehidupan Sehari-hari
Kronologi Codeblu Diboikot karena Tuduhan Kue Kedaluwarsa hingga Dugaan Pemerasan
5 Ciri Orang Puasa yang Sia-Sia, Tidak Berguna Ibadah Shaumnya Kata Buya Yahya
Kapolres Ngada Dinonaktifkan, Ini Kasusnya
3 Amalan di Bulan Ramadhan yang Pahalanya Setara Haji dan Umrah
Prabowo Beberkan Program ke Menteri dan Wamen: Sekolah Rakyat hingga Berantas Korupsi