Liputan6.com, Jakarta - Siswa kelas 2 SD di Kebayoran Lama, Jakarta, berinisial A meninggal dipukul teman sekelasnya berinisial R. Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, Yohana Yembise sangat menyayangkan peristiwa itu.
Yohana pun mendorong agar pengawasan terhadap anak baik di sekolah maupun di rumah bisa lebih diperhatikan. "Saya pikir itu adalah tugas dan pengasuhan orangtua perlu, tugas sekolah juga perlu," sebut Yohana di Museum Gajah, Jakarta, Minggu (20/9/2015).
"Kalau sekolah ramah anak, tidak boleh anak-anak dibiarkan, anak-anak diperhatikan, tidak boleh ada kekerasan setiap kegiatan yang dilaksanakan anak harus aman, harus dilindungi sekolah," sambung dia.
Yohana menambahkan, jika ada sekolah lalai dalam masalah pendampingan maka Kementerian yang dipimpinnya siap turun tangan. Hal ini dilakukan demi menemukan solusi tepat dari persoalan ini.
"Nah itu ada sekolah-sekolah yang tidak melindungi mereka ya berarti kita harus mengunjungi sekolah itu," tutur Yohana.
"Kami dari Kementerian sudah berikan surat kepada semua kepala pemberdayaan di seluruh provinsi untuk mendampingi sekolah-sekolah yang ada ini," tegas Yohana.
Peristiwa pemukulan bocah A terjadi pada Jumat, 19 September 2015. Kala itu A dan R sedang mengikuti lomba gambar di sekolah. Entah mengapa, perkelahian antara keduanya terjadi.
R memukul bagian kepala dan dada A hingga luka parah. Guru sekolah yang melihat A tak berdaya lalu membawanya ke Puskesmas terdekat.
Karena luka parah yang dialami, A lalu dibawa ke RS Fatmawati untuk mendapat perawatan intensif. Hanya saja, nyawanya tak tertolong. Bocah A menghembuskan napas terakhir pada Jumat malam. (Ger/Mut)
Siswa SD Tewas Dipukul Teman, Menteri Yohana Akan Datangi Sekolah
Siswa kelas 2 SD di Kebayoran Lama, Jakarta, berinisial A meninggal dipukul teman sekelasnya berinisial R.
diperbarui 20 Sep 2015, 12:28 WIBDiterbitkan 20 Sep 2015, 12:28 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Nuon dan RCTI Sukses Gelar Indonesian Music Awards 2024: Ini Daftar Pemenangnya!
Prabowo: Sebulan Saya Memimpin, Kabinet Merah Putih Bekerja Luar Biasa
Cara Membuat Mie Lidi yang Renyah dan Lezat
IHSG Merosot ke 7.114, Investor Asing Kembali Jual Saham Rp 3,8 Triliun
AS dan China Lakukan Pertukaran 3 Tahanan Setelah Proses Diplomasi yang Panjang
Cucu Usaha Pertamina Buka Lowongan Kerja Anak Buah Kapal, Mau?
6 Pemotretan Keluarga Joshua dan Clairine Clay, Baby Elio Gemas Pakai Belangkon
Gandeng MSI, BI Bekali GenBI Jabar Sertifikasi BNSP
Ruben Amorim Sudah Tentukan Kandidat Rekrutan Pertama di Januari 2025, Bukan Bek Kiri
Ragam Kuliner Kota Sabang, Ada Bakpia hingga Sate Gurita
Hangatkan Badan dengan Semangkuk Jumbo Bakso Halal di Bakso Formosa Taiwan
Band Gigi dan Koplo Panturas Bakal Konser di Malam Pergantian Tahun di Gading Serpong Tangerang