Ketua Wantimpres: Semoga Pak Buyung Kembali Beraktivitas Biasa

Mantan Wakil Menteri Hukum dan HAM Denny Indrayana juga terlihat di rumah sakit.

oleh Nafiysul Qodar diperbarui 21 Sep 2015, 14:53 WIB
Diterbitkan 21 Sep 2015, 14:53 WIB
Adnan Buyung Beberkan Keinginan Anas Urbaningrum
Adnan Buyung Nasution melambaikan tangan saat akan meninggalkan gedung KPK, Jakarta, Jumat (6/3/2015). Adnan mengungkapkan kliennya Anas Urbaningrum akan melakukan kasasi ke Mahkamah Agung atas vonis yang diterimanya. (Liputan6.com/Herman Zakharia)

Liputan6.com, Jakarta - Pengacara senior Adnan Buyung Nasution dirawat di Rumah Sakit Pondok Indah (RSPI), Jakarta Selatan. Sejumlah kerabat dan tokoh nasional berduyun-duyun mendatangi ruang Intensive Cardiac Care Unit (ICCU), tempat mantan anggota Dewan Pertimbangan Presiden (Wantimpres) itu dirawat.

Ketua Wantimpres era pemerintahan Jokowi-JK, ‎Sri Adiningsih, menuturkan kondisi terbaru Adnan Buyung saat ia berkunjung. Kesehatan Buyung berangsur membaik, tapi masih memerlukan ventilator atau alat bantu pernapasan.

"Masih dipasangi banyak infus atau untuk memasukkan oksigen, tapi sudah stabil," ujar Sri di RSPI, Jalan Metro Duta, Pondok Indah, Jakarta Selatan, Senin (21/9/2015).

Sri memaklumi kondisi kesehatan yang dialami Adnan Buyung saat ini mengingat usianya yang sudah lanjut. Penyakit seringan apa pun, untuk pria berusia 81 tahun memang tidak mudah.

"Saya lihat ada komplikasi (penyakit) karena dia sudah berumur, sehingga penyakit seringan apa pun untuk orang yang berumur 81 tahun itu tidak mudah. Kita doakan saja yang terbaik agar Pak Adnan Buyung bisa melewati dengan baik dan bisa beraktivitas seperti biasa," tutur dia.

Berdasarkan pantauan Liputan6.com di lapangan, keluarga dan kerabat pengacara kondang itu terus berdatangan ke RSPI. Mantan Wakil Menteri Hukum dan HAM (Wamenkumham) Denny Indrayana juga terlihat di rumah sakit ini.

"Tadi ada banyak yang menengok, ada Pak Denny mantan Wamenkumham, dan ada teman aktivis ada banyak sekali karena beliau memang banyak temannya dan banyak yang mendoakannya," pungkas Sri

Denny enggan membeberkan kondisi terkini Adnan Buyung. Dia mengaku hanya sebentar menjenguk.

"Tadi sih saya sempat nengok sebentar saja, beliau istirahat. Enggak sempet ngobrol karena beliau sedang tidur, khawatir mengganggu‎," ujar Denny.

"Saya enggak paham alat apa yang dipasang. Saya cuma lihat sebentar, enggak tega lama-lama, juga takut mengganggu istirahatnya," imbuh dia.

Guru besar hukum tata negara Universitas Gadjah Mada (UGM) ini mendoakan yang terbaik untuk kesehatan pengacara senior itu. Denny berharap Adnan Buyung bisa kembali beraktivitas seperti sedia kala. (Mvi/Yus/Sar)

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya