Liputan6.com, Jakarta - Wakil Ketua DPR RI Agus Hermanto berharap di hari ulang tahun yang ke-70, TNI menjadi semakin kuat dan terampil dalam menjaga keamanan wilayah diseluruh Indonesia.
Kekuatan TNI menjaga wilayah NKRI, kata Agus, tentunya harus ditunjang dengan dukungan semua elemen masyarakat yang solid kepada TNI, sehingga TNI mempunyai alutsista yang cukup baik dan cukup modern dalam melaksanakan tugasnya.
"Sehingga di dalam menjaga kedaulatan republik Indonesia betul-betul terjaga. Tentunya dengan peralatan yang modern sekaligus diimbangi dengan semangat yang kuat sehingga wilayah Indonesia betul-betul terjamin keamanannya baik dari dalam negeri maupun luar negeri," ujar politisi partai Demokrat ini di gedung DPR, Senayan, Senin (5/10/2015).
Sekedar diketahui, peringatan dirgahayu TNI ke 70 tahun ini berbeda dari tahun-tahun sebelumnya. Sepanjang sejarah perayaan hari jadinya, kata Gatot, baru kali ini TNI akan menyelenggarakan demonstrasi perang dari 3 matra sekaligus, Angkatan Darat, Laut dan Udara.
Sebanyak 5.567 personel TNI mengikuti upacara Hari Ulang Tahun (HUT) ke-70 di Dermaga Indah Kiat Cilegon, Banten. Mereka merupakan pasukan gabungan yang terdiri dari Perwira Menengah TNI hingga siswa taruna-taruni Akademi TNI. (Dms/Mut)
DPR: TNI Wajib Didukung Alutsista Modern
Wakil Ketua DPR Agus Hermanto berharap, di hari ulang tahun yang ke-70, TNI menjadi semakin kuat dan terampil dalam menjaga keamanan NKRI
Diperbarui 05 Okt 2015, 11:48 WIBDiterbitkan 05 Okt 2015, 11:48 WIB
Menteri Pertahanan RI, Ryamizard Ryacudu (baju putih) memeriksa kondisi tank di Markas Yonkav I di Cijantung Jakarta, Rabu (2/9/2015). Sidak terkait inventarisir kelengkapan alutsista yang dimiliki TNI. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Produksi Liputan6.com
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Tips dan Trik Menggunakan Mesin Pencari di Internet, Panduan Lengkap untuk Pencarian yang Efektif
Melakukan Olahraga Ini Terbukti Lebih Cepat Turunkan Tekanan Darah Tinggi, Kamu Harus Coba
Trik Catur Cepat Skak Mat, Begini Panduan Lengkap untuk Pemula
Top 3 Tekno: Presiden AS Donald Trump Beri Waktu TikTok hingga Cara Cek One Way Arus Balik
Ribuan Pendukung Turun ke Jalan Usai Yoon Suk Yeol Dimakzulkan karena Gagal Kudeta
Beredar Foto Keluarga Gibran Rakabuming Diduga Libur Lebaran di Singapura, Tempat Makannya Disorot Warganet
Sholat Dhuha Jam Berapa? Panduan Lengkap Waktu, Tata Cara & Keutamaannya
BI Siaga Hadapi Dampak Tarif Trump: Stabilitas Rupiah Jadi Prioritas
Terminal Kampung Rambutan Catat 12.169 Penumpang Tiba di Jakarta Terhitung hingga Sabtu 5 April 2025
Viral Chat Mesra Diduga Legislator Gorontalo, BK DPRD Akan Panggil ZN
Lebaran Ketupat 2025 Jatuh pada Senin, 7 April! Simak Makna, Tradisi, dan Sejarahnya
Roy Marten Bongkar 4 Dekade Pernikahan dengan Anna Maria: Cinta Tanpa Syarat