Liputan6.com, Jakarta - Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok meminta para pemuda jangan mau diremehkan. Momen Hari Sumpah Pemuda seharusnya menjadi ajang pembuktian pemuda bisa berbuat lebih.
"Jadi para pemuda jangan mau diremehin. Jadi bukan diremehin lalu berantem, bukan gitu lho. Jadi kalau enggak mau diremehin, Anda harus produktif, harus menciptakan sesuatu. Itu yang penting menurut saya," ujar Ahok di Balai Kota, Jakarta, Rabu (28/10/2015).
Ahok mengatakan, tidak bisa dipungkiri, stigma masyarakat tentang pemuda saat ini terbilang buruk. Para pemuda dinilai hanya bisa aktif di sosial media tanpa peduli dengan kondisi sekitar. Belum lagi keributan tidak berarti yang kerap ditimbulkan pemuda.
"Kira-kira ngomong kasarnya ginilah, eh elo yang tua-tua jangan anggap remeh gue, kira-kira gitu ya. Gue buktiin bahwa gue punya hidup lebih baik daripada lo, gue akan lebih bersih daripada lo, gue lebih transparan daripada kamu, dan saya akan lebih disiplin, lebih profesional kerja daripada kamu yang lebih tua," kata Ahok.
Pola pikir seperti itulah yang seharusnya mulai dibangkitkan oleh pada pemuda saat ini. Dengan demikian, tidak ada lagi pemuda yang buang sampah sembarangan, malas belajar, tidak produktf, dan tidak kreatif.
"Nah kita harus buktikan bahwa anggapan orang, stigma terhadap kita itu salah. Jadi pemuda harus mendeklarasikan itu sekarang," tutur Ahok. (Mvi/Mut)*
Ahok: Jadi Pemuda Jangan Mau Diremehkan
Pemuda harus produktif, harus menciptakan sesuatu.
diperbarui 28 Okt 2015, 10:35 WIBDiterbitkan 28 Okt 2015, 10:35 WIB
Gubernur Basuki Tjahaja Purnama saat menghadiri sidang paripurna DPRD DKI Jakarta terkait Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPJ), Kamis (23/4/2015). DPRD menilai kinerja pemda dan aparatnya pada tahun 2014 buruk. (Liputan6.com/Faizal Fanani)
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 Ramadan UpdateDahulukan Makan atau Sholat Dulu? Ini Jawaban Gus Baha
5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Jembatan Putus, Puluhan Siswa di Sukabumi Nekat Menerjang Arus Sungai Menuju Sekolah
Virus HMPV Ditemukan di Tanah Air, Calon Pandemi Baru?
Pilih Patrick Kluivert Latih Timnas Indonesia, Erick Thohir Sebut Zinedine Zidane dan Real Madrid
Dinkes DKI Sebut Kasus ISPA oleh HMPV di Jakarta Sudah Ada Sejak 2022
Mengenal Pia Saronde, Kuliner Khas Gorontalo yang Kaya Rasa dan Budaya
Ini 3 Waktu Puasa di Bulan Rajab yang Wajib Dicoba Minimal Sekali Seumur Hidup
Kasus Investasi Bodong, Eks Dirut PT Taspen Antonius Kosasih Ditahan KPK
350 Caption untuk Suami Simple yang Menyentuh Hati
Dana BOS Hilang Misterius, Gaji Honorer SDN 56 Kota Gorontalo Tertunda
30 Saksi Sudah Diperiksa, Kasus Korupsi PIP Universitas Bandung Masih Pemberkasan
9 Anggota Polres Jakarta Barat Dipecat, Buntut Kasus Perzinahan hingga Narkoba
Aktivitas Transportasi Udara Saat Nataru 2024/2025 Meningkat, Bandara Kualanamu Layani 468.967 Penumpang