Liputan6.com, Jakarta - Usai ditangkap Komisi Pemberantas Korupsi (KPK), rumah mewah Ketua Komisi D DPRD DKI Jakarta, M Sanusi sepi. Tak ada orang yang keluar masuk rumah yang terletak di Permata Regensi, Kembangan, Jakarta Barat.
Pantauan Liputan6.com, hanya ada 2 sepeda motor yang terparkir di depan rumah politikus Partai Gerindra itu. Tidak diketahui pasti siapa pemilik sepeda motor tersebut.
Lingkungan sekitar rumah M Sanusi juga sepi. Penjaga keamanan pun terlihat hanya berjaga di gerbang kompleks.
Baca Juga
Sebelumnya, anggota DPRD DKI Jakarta dari Fraksi Partai Gerindra Mohamad Sanusi, diciduk oleh KPK dalam operasi tangkap tangan (OTT). Sanusi mempunyai karir politik yang baik selama bernaung di Partai Gerindra.
Dikutip dari situs pribadinya mohamadsanusi.com, sebelum terjun ke dunia politik, Sanusi merupakan pengusaha yang memimpin sejumlah perusahaan di bidang properti. Dia pernah menjadi Komisaris PT Citicon Medialand (2005-2007), Direktur Utama Citicon Mitra Bukti Tinggi (2006-2008), dan Direktur Utama Bumi Raya Properti (2008-2010).
Pria kelahiran 4 Juli 1970 itu juga pernah menjabat sebagai ketua senat mahasiswa pada 1988 di Institut Sains dan Teknologi Nasional (ISTN), Ketua Bidang Komunikasi Mahasiswa Teknik Sipil Seluruh Indonesia Regional Wilayah Jabodetabek-Lampung.
Sanusi juga pernah menjadi Ketua Bidang Politik Dewan Pimpinan Daerah Komite Nasional Pemuda Indonesia (DPD KNPI) DKI Jakarta pada 2002. Sejak 2011, dia dipercaya sebagai Ketua Umum Persatuan Bola Basket Seluruh Indonesia (Perbasi) DKI Jakarta hingga saat ini.