Liputan6.com, Jakarta Ratusan rumah di Perumahan Pondok Gede Permai (PGP), Jatiasih, Kota Bekasi, terendam. Ini disebabkan jebolnya tanggul di Kali Cileungsi-Cikeas.
"Air mulai masuk sekitar pukul 09.00 pagi, karena aliran Kali Cileungsi yang berada di samping perumahan limpas ke perumahan, sampai sekarang kondisi airnya cenderung naik," kata Rani (35) salah satu warga perum PGP kepada Liputan6.com di lokasi, Kamis (21/4/2016).
Rani mengatakan, hingga pukul 13.00 WIB sejumlah petugas gabungan dari unsur Tagana, polisi, serta TNI, masih melakukan evakuasi.
Derasnya air menyulitkan petugas untuk menjangkau sampai ke rumah warga yang berjarak sekitar lima meter dari tanggul sungai.
"Air semakin deras dan masuk ke pemukiman warga, hingga kini banyak warga yang masih bertahan di lantai dua sambil menunggu petugas melakukan evakuasi," ujar Rani.
Menurut Rani, ketinggian air mencapai sekitar 3 meter. Menurut dia, wilayah RT 01 hingga 03 bahkan terendam hingga 4 meter. Dia menyebut, ketinggian banjir kali ini melebihi banjir tahun lalu.
Dia berharap ada bantuan perahu karet untuk mengevakuasi dan logistik siap saji bagi warga yang masih bertahan.
"Hingga kini pihak Kepolisian masih melakukan evakuasi terhadap warga yang terjebak banjir, sedikitnya 10 perahu karet disiapkan untuk melakukan evakuasi terhadap warga," kata Kapolsek Jatiasih, Komisaris Aslan, kepada Liputan6.com di lokasi kejadian.
Tanggul Jebol, Permukiman di Jatiasih Terendam Hingga 4 Meter
Warga sebut banjir kali ini lebih besar dari tahun sebelumnya.
Diperbarui 21 Apr 2016, 14:31 WIBDiterbitkan 21 Apr 2016, 14:31 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
5 Model Gamis Brokat Couple Ibu dan Anak, Saatnya Tampil Stylish untuk Berbagai Acara di 2025
Halalbihalal PAN, Zulhas Ajak Masyarakat Terus Kawal Kinerja Partainya
Menteri Inggris: Kami Dukung Indonesia Capai Ambisi Iklim
Fenomena Live Streaming di Indonesia, Peluang Besar bagi Kreator Konten
Apple Rilis iOS 18.4.1 Atasi Celah Keamanan Berbahaya, Pengguna iPhone Wajib Update
Kumpulan Foto Hoaks Sepekan: Poster Razia Pajak STNK di NTB hingga Robot Petani Buatan China
Tambah Daya Dobrak, Arsenal Bakal Jarah Klub yang Segera Terdegradasi
Ini Alasan AS Terima Proposal Negosiasi Tarif Impor RI
Nikmatnya Rasa Pahit dan Gurih di Pare Kuah Pilitode, Hidangan Khas Gorontalo
3 Fakta Terkait Dua Anggota TNI AD Diduga Terlibat Pengeroyokan di Serang
Jembatan Tertinggi Dunia di Tiongkok Siap Dibuka Juni 2025, Menjulang 625 Meter
Reaksi Lady Gaga Saat Mic-nya Rusak di Panggung Coachella, Santuy Sekaligus Buktikan Ia Emoh Lipsync