Tambah Daya Dobrak, Arsenal Bakal Jarah Klub yang Segera Terdegradasi

Arsenal mulai menyusun skuad masa depan bersama Direktur Olahraga Andrea Berta. Beberapa nama masuk radar Meriam London.

oleh Salma Sophiatunnisa Diperbarui 20 Apr 2025, 14:00 WIB
Diterbitkan 20 Apr 2025, 14:00 WIB
Foto: Mikel Arteta
Pelatih kepala Arsenal, Mikel Arteta. (AFP/Adrian Dennis)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Arsenal mulai menyusun skuad masa depan bersama Direktur Olahraga Andrea Berta. Beberapa nama masuk radar Meriam London.

 

Sektor lini tengah menjadi perhatian utama dalam rencana perombakan taktik, mengingat dua pemain senior, Jorginho dan Thomas Partey, diprediksi akan meninggalkan Emirates. Hilangnya dua pilar ini membuat ruang mesin Arsenal membutuhkan tenaga baru yang bisa mengatur tempo permainan.

Meski begitu, bukan hanya lini tengah yang membutuhkan penyegaran. Serangan Arsenal juga belum cukup tajam, terlebih jika badai cedera menerpa para penyerang seperti musim ini.

Namun, teka-teki besar masih menggantung dalam hal ini. Arsenal dilanda dilema apakah merekrut striker murni atau memilih penyerang serbabisa yang dapat mengisi berbagai posisi di lini depan.

Di tengah kebimbangan tersebut, satu nama mencuat dalam perburuan. Arsenal dilaporkan ntertarik merekrut playmaker muda Leicester City, Bilal El Khannouss.

Opsi Potensial Arsenal

Foto: Bilal El Khannouss
Bilal El Khannouss masuk radar Arsenal. (AFP/Belga/Kurt Desplenter)... Selengkapnya

Pada musim debutnya bersama The Foxes, Bilal El Khannouss sukses membukukan tiga gol dan lima assist dalam 32 penampilan di seluruh kompetisi.

 

Statistiknya memang tidak mencolok. Namun, mengingat usianya baru menginjak 20 tahun dan membela Leicester City yang terpuruk, catatan miliknya tetap patut diapresiasi.

Meski terikat kontrak panjang hingga 2028, El Khannouss diperkirakan bisa direkrut jika Leicester City terdegradasi. Dia didatangkan senilai 21 juta poundsterling musim panas lalu. 

Maka, Leicester City kemungkinan bakal meminta sedikit keuntungan dengan Arsenal siap memanfaatkan celah.

Bilal El Khannouss Siap Bela Arsenal?

Arsenal
Thomas Partey (kanan) merayakan golnya untuk Arsenal ke gawang Nottingham Forrest di pekan ke-13 Liga Inggris (AFP)... Selengkapnya

Meski menunjukkan potensi yang siap naik kasta, kemampuan Bilal El Khannouss belum sepenuhnya teruji benar. Tetap ada keraguan dirinya bisa langsung jadi pemain kunci Arsenal di level papan atas. 

Bola kini berada di tangan Arsenal. Apakah mereka mau menanam investasi besar terhadap talenta yang belum teruji sepenuhnya, di saat ada kebutuhan lain yang lebih mendesak pada sektor lain.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya