8 Visi Misi Tito Karnavian Bila Jadi Kapolri

Salah satu visi nya yaitu muwujudkan Polri yang makin profesional dan modern

oleh Taufiqurrohman diperbarui 23 Jun 2016, 12:43 WIB
Diterbitkan 23 Jun 2016, 12:43 WIB
20160623-Calon Tunggal Kapolri, Tito Karnavian Jalani Fit and Proper Test
Komjen (Pol) Tito Karnavian saat mengacungkan jempol pada Uji Kelayakan dan Kepatutan (Fit and Proper Test) oleh Komisi III DPR,Jakarta, (23/6). Uji Kelayakan dan Kepatutan ini langkah terakhir yang menentukan menuju ke Kapolri. (Liputan6.com/Johan Tallo)

Liputan6.com, Jakarta Komisaris Jenderal Tito Karnavian menghadapi uji kelayakan dan kepatutan atau fit and proper test sebagai calon tunggal Kapolri di Komisi III DPR hari ini. Dalam uji kelayakan yang dipimpin Ketua Komisi III Bambang Soesatyo, Tito memaparkan visi misinya. Apa saja?

"Visi saya adalah terwujudnya Polri yang makin profesional dan modern," ujar Tito di ruang rapat Komisi III DPR, Senayan, Jakarta, Kamis (23/6/2016).

Selain itu ada 8 misi Tito sebagai Kapolri diantaranya adalah, melanjutkan reformasi internal Polri dan mewujudkan organisasi dan postur Polri yang ideal.

Berikut adalah 8 misi Komjen Tito Karnavian sebagai Kapolri:

1. Melanjutkan reformasi internal Polri.
2. Mewujudkan organisasi dan postur Polri yang ideal dengan didukung sarana dan prasarana kepolisian yang modern.
3. Mewujudkan pemberdayaan kualitas sumber daya manusia Polri yang profesional dan kompeten, yang menjunjung etika dan HAM.
4. Meningkatkan kesejahteraan anggota Polri.
5. Meningkatkan kualitas pelayanan prima dan kepercayaan publik.
6. Meningkatkan kemampuan pencegahan kejahatan dan deteksi dini berlandaskan prinsip pemolisian proaktif dan pemolisian yang berorientasi pada penyelesaian akar masalah.
7. Meningkatkan harkamtibmas dengan mengikutsertakan publik melalui sinergi polisional.
8. Mewujudkan penegakan hukum yang profesional, berkeadilan menjunjung tinggi HAM dan anti KKN.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya