Arus Balik di Indramayu Arah Simpang Jomin Ramai Pengendara Motor

Beberapa tempat istirahat juga disesaki pemudik, salah satunya Masjid Ra AT-Taubat di Indramayu.

oleh Putu Merta Surya Putra diperbarui 11 Jul 2016, 14:18 WIB
Diterbitkan 11 Jul 2016, 14:18 WIB
Mudik menggunakan sepeda motor
Mudik menggunakan sepeda motor.... Selengkapnya

Liputan6.com, Indramayu - Arus balik Lebaran masih terpantau ramai lancar pada hari ini. Banyak kendaraan, khususnya roda dua yang masih melintas.

Pantauan Liputan6.com di Indramayu, Jawa Barat tepatnya di Jalan Bypass Langut Lohbener menuju Jalan Raya Karanganyar menuju Simpang Jomin, masih dipenuhi pemudik yang hendak balik ke Jabodetabek.

Beberapa tempat istirahat juga disesaki pemudik, salah satunya Masjid Ra AT-Taubat di Indramayu. Salah satu pemudik, Umar (35) memilih baru sekarang ke Jakarta, lantaran menghindari kepadatan pada Sabtu dan Minggu. Apalagi dia masuk kerja pada Rabu 13 Juli 2016.

"Ya saya ambil cuti lagi. Hari Rabu baru masuk. Kalau kemarin kan, pasti macet," ucap Umar.

Dia menyatakan, hanya memakan waktu empat sampai lima jam, untuk sampai ke Jakarta dari kampung halamannya di Cirebon.

"Kira-kira empat-lima jam. Ini tiap tahun mudik seperti ini," tutur Umar.

Karyoto (33) yang juga kembali ke Jakarta juga memberikan alasan yang sama. "Hari ini kan senggang, enggak padat. Saya juga baru masuk Selasa 12 Juni besok," tutur Karyoto.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya