Liputan6.com, Jakarta - Menteri Pendidikan Anies Baswedan mengunjungi SD Polisi 1 di Jalan Paledang, Kota Bogor, Jawa Barat pada hari pertama masuk sekolah. Menteri Anies datang sekitar pukul 06.10 WIB.
Pantauan Liputan6.com, Menteri Anies berdiri di depan pintu masuk sekolah untuk menyapa dan menyalami para siswa juga orangtua yang hadir mendampingi putra-putrinya. Dia didampingi Wali Kota Bogor Bima Arya.
Salah satu orangtua murid bernama Susan mengaku senang dengan kehadiran Anies di hari pertama sekolah. Ia mengaku kalau ini kali pertama dirinya mendampingi anaknya yang baru kelas 1 sampai masuk ke dalam kelas dan menemui guru-gurunya.
"Ini anak ketiga, tapi baru pertama kali begini (diantar sampai dalam kelas). Yang sebelumnya cuma diantar sampai depan lalu ditinggal," ungkap Susan kepada Liputan6.com di SD Polisi I, Jalan Paledang, Bogor, Jawa Barat, Senin (18/7/2016).
Dia mengaku anaknya sangat semangat untuk datang ke sekolah karena tahu kalau Menteri Anies hadir.
"Anaknya bangun sendiri, jam setengah lima tadi udah bangun, padahal semalem baru pulang abis renang ke Cipanas, dia semangat banget. Ayo bangun ma, ada pak menteri katanya," ucap Susan.
Selain Susan, ada pula Putri, orangtua murid kelas 1. Ia juga senang dengan kehadiran Menteri Anies pada hari pertama masuk sekolah.
"Ini baru pertama kali, dulu kan TK, soalnya kan juga anak pertama, baguslah kalau begini. Seneng lah ada Pak Menteri, malah anaknya yang semangat," tutur Putri.
Tak hanya semangat, lanjut dia, anaknya pun tidak susah untuk bangun tidur pada hari pertama sekolah ini. Ia pun juga ingin kegiatan ini berkelanjutan tak hanya tahun ini saja.
"Manfaatnya kan ini pertama kali, saya juga biar kenal sama guru juga biar nantinya nggak bingung. Anaknya nggak susah dibangunin, malah dia semangat tahu ada menteri," ucap Putri.
"Tahun depan perlu begini juga. Dari semalem di-SMS buat dateng jam setengah enam karena menteri mau datang," ucap Putri.
Hari Pertama Sekolah, Menteri Anies Kunjungi SD Polisi 1 Bogor
Anies Baswedan didampingi Wali Kota Bogor Bima Arya.
diperbarui 18 Jul 2016, 06:46 WIBDiterbitkan 18 Jul 2016, 06:46 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Kurasi Pameran Adalah: Seni Memilih dan Menyajikan Karya
KRS Kuliah Adalah: Panduan Lengkap Memahami Kartu Rencana Studi
Cara Mudah Memasak Jagung Rebus yang Penuh Rasa Manis dan Empuk
Kiat Adalah: Panduan Lengkap Menguasai Seni Strategi dan Taktik
Apa Itu Energi Aktivasi: Pengertian, Pengaruh, dan Aplikasinya dalam Reaksi Kimia
Sedang Jadi Sorotan, Kronologi Jung Woo Sung Akui Jadi Ayah Biologis dari Anak Moon Gabi
KPR Rumah Adalah Solusi Tepat Wujudkan Hunian Impian
Marah Itu Nggak Selalu Negatif, Begini Cara Sehat Mengekspresikannya dengan Tepat
Kosakata Baru Adalah: Pengertian, Jenis, dan Cara Mempelajarinya
Dua Sentimen Perlu Dicermati Investor di Pekan Terakhir November 2024
6.259 Personel Disiagakan Amankan Proses Pemungutan Suara di Pilkada Jakarta 2024
VIDEO: KPK Ungkap Alasan Gubernur Bengkulu Pakai Seragam Polisi