Liputan6.com, Surabaya - Pundi Amal SCTVÂ bekerja sama dengan Rumah Sakit TNI AL Ramelan Surabaya, Jawa Timur, kembali menggelar sosial operasi mata gratis.
Seperti ditayangkan Liputan 6 Pagi SCTV, Kamis (4/8/2016), bertempat di Rumah Sakit TNI Angkatan Laut Dr Ramelan Surabaya, Pundi Amal SCTV menggelar operasi katarak gratis bagi warga tidak mampu.
Baca Juga
Sejak pagi, ratusan pasien penyandang katarak dari Surabaya, Gresik, Sidoarjo, maupun Mojokerto berdatangan untuk menjalani operasi mata.
Advertisement
Operasi gratis ini dibagi dalam dua gelombang selama dua hari, sekaligus sebagai rangkaian HUT ke-71 RI dan hari jadi RSAL Dr Ramelan ke-66.
Semua biaya operasi katarak gratis ini berasal dari sumbangan penonton setia SCTV, pihak swasta dan juga bantuan dari Rumah Sakit Dr Ramelan Surabaya.