Gempa 5 SR Goyang Kabupaten Aceh Jaya

Sumber BMKG memastikan gempa tidak berpotensi tsunami.

oleh Yusron Fahmi diperbarui 13 Okt 2016, 00:36 WIB
Diterbitkan 13 Okt 2016, 00:36 WIB
Gempa Indonesia
Ilustrasi gempa. (Liputan6.com)

Liputan6.com, Jakarta - Gempa berkekuatan 5 skala Richter menggoyang wilayah Kabupaten Aceh Jaya. Laman resmi Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) menyatakan, gempa terjadi Kamis 12 Oktober 2016 Pukul 23.50 WIB.

Gempa dengan kedalaman 124 kilometer ini berlokasi di 4.87 Lintang Utara (LU) - 95.54 Bujuru Timur (BT). 

Berjarak 14 kilometer barat laut Kabupaten Aceh Jaya, 79 kilometer tenggara Banda Aceh atau 1.754 kilometer barat laut Jakarta.

Sumber BMKG memastikan gempa tidak berpotensi tsunami.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya