VIDEO: Dora Si Pencakar Polisi Bungkam Usai Dicecar 20 Pertanyaan

Dora akan dijerat dengan pasal penganiayaan dan melawan petugas kepolisian yang sedang bertugas.

oleh Liputan6 diperbarui 20 Des 2016, 02:27 WIB
Diterbitkan 20 Des 2016, 02:27 WIB
Dora Natalia
Dora akan dijerat dengan pasal penganiayaan dan melawan petugas kepolisian yang sedang bertugas.

Liputan6.com, Jakarta - Sambil menunduk, Dora Natalia Singarimbun si pencakar polantas, keluar dari Mapolres Jakarta Timur. Dora, bersembunyi di balik tubuh polisi yang mengawalnya.

Seperti ditayangkan Liputan 6 Malam SCTV, Senin (19/12/2016), sejak keluar dari ruang pemeriksaan, turun ke lantai dasar Mapolres hingga ke luar gedung masuk ke mobilnya, Dora tidak berkomentar.

Wanita yang masih berstatus sebagai karyawan Mahkamah Agung ini juga menyembunyikan wajahnya.

Dora akan dijerat dengan pasal penganiayaan dan melawan petugas kepolisian yang sedang bertugas.

Dora Natalia Singarimbun mengamuk dan memaki Aiptu Sutisna yang tengah bertugas di Jalan Jatinegara Barat, Jakarta Timur pada 13 Desember lalu. Aiptu Sutisna sendiri tidak melawan dan berusaha menenangkan Dora.

Dora sudah meminta maaf pada Aiptu Sutisna dan membuat surat pernyataan perdamaian yang ditandatangani kedua pihak. Meski sudah saling memaafkan, Aiptu Sutisna belum mencabut laporannya.

Saksikan tayangan video selengkapnya dalam tautan ini

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya