Liputan6.com, Jakarta - Polisi melakukan menggerebek kontrakan terduga teroris di Tangerang Selatan. Dari lokasi kejadian, polisi menemukan tiga bom aktif.
"Saat ini dua bom sudah diledakkan, satu lagi menyusul," ujar Kapolda Metro Jaya Irjen M Iriawan di Kelurahan Babakan, Kecamatan Setu, Serpong, Tangerang Selatan, Rabu (21/12/2016).
Selain tiga bom aktif, di lokasi kejadian, polisi juga menemukan sejumlah benda. "Ada tiga ranjau, tiga bom, satu paralon dan satu tas berisi perlengkapan bom," beber Iriawan.
Advertisement
Densus 88 sebelumnya menangkap ANS di Jalan Raya Serpong. Dari pengakuannya, ANS dan beberapa kelompoknya hendak melakukan aksi teror di Pos Lantas di RS Eka, Serpong. Rencana tersebut akan dilakukan di malam pergantian tahun 2016.
Densus lalu bergerak ke sebuah rumah di Kelurahan Babakan, Kecamatan Setu, Serpong, Tangerang Selatan, pada pukul 09.45 WIB. Saat digerebek, ketiga tersangka melakukan perlawanan dengan melempar bom yang sudah jadi ke arah polisi. Akibatnya, polisi menembak mati tiga tersangka di lokasi.