Liputan6.com, Jakarta - Calon Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menilai Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) merupakan kesempatan untuk merayakan kemajuan pendidikan.
"Hari pendidikan nasional adalah kesempatan bagi kita untuk merayakan kemajuan pendidikan sekaligus menanyakan apa yang bisa kami kontribusikan untuk pendidikan," ucap Anies saat ditemui di kawasan Palmeriam, Matraman, Jakarta Timur Selasa 2 Mei 2017.
"Di hari pendidikan itu mari kita jadikan kesempatan untuk refleksi pada diri kita masing-masing apa yang bisa kembalikan kepada dunia pendidikan," lanjut Anies.
Mantan Menteri Pendidikan di Kabinet Kerja Jokowi-JK ini mengajak masyarakat untuk merefleksikan kontribusi apa yang bisa diberikan kepada dunia pendidikan.
"Kita sudah dapat banyak dari dunia pendidikan. Saya mengajak semua untuk merefleksikan apa yang sudah kita berikan, apa yang sudah kita kembalikan. Kalau belum mari kita lakukan untuk dunia pendidikan," terang Anies.
Anies juga menilai bahwa pemerintah juga punya tanggung jawab sendiri terkait dunia pendidikan.
"Pemerintah punya tanggung jawabnya sendiri. Kalau pemerintah, ada hari pendidikan atau tidak, harus memikirkan pendidikan. Hari pendidikan untuk pengingat bahwa kita seperti ini karena dibantu oleh dunia pendidikan dan kesempatan bagi kita untuk mengembalikannya pada dunia pendidikan," tutur Anies.
Anies Baswedan: Apa yang Sudah Kita Perbuat untuk Pendidikan?
Anies Baswedan mengajak masyarakat untuk merefleksikan kontribusi apa yang bisa diberikan kepada dunia pendidikan.
diperbarui 03 Mei 2017, 04:09 WIBDiterbitkan 03 Mei 2017, 04:09 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 Ramadan UpdateDahulukan Makan atau Sholat Dulu? Ini Jawaban Gus Baha
8 9 10
Berita Terbaru
Dubes Zuhair al-Shun Serukan Solidaritas Internasional untuk Kemerdekaan Palestina
Bergabung dengan Ducati, Marc Marquez Optimis Bisa Raih Gelar ke-9 dan 10 di MotoGP 2025
Resep Sayur Asem Sederhana: Hidangan Tradisional yang Menyegarkan
Apa itu Rasio: Pengertian, Jenis, dan Cara Menghitungnya
Arti Mimpi Buang Air Kecil: Makna dan Tafsir dari Berbagai Sudut Pandang
Gajah Liar yang Rusak Belasan Gubuk Warga di Lampung Akhirnya Kembali ke Habitatnya
Mengenal Ciri-Ciri Puisi Lama: Karakteristik dan Jenis-Jenisnya
Denny Landzaat, Calon Kandidat Asisten pelatih Timnas Indonesia yang Punya Latar Belakang Pelatihan yang Sama dengan Arne Slot
Jaksa Agung dan Ketua KPK Bertemu, Perkuat Sinergitas Pemberantasan Korupsi
STY dianggap lebih cocok melatih Malaysia setelah tidak lagi menangani Timnas Indonesia
6 Cara Efektif untuk Menghilangkan Lemak Perut, Coba Sekarang
Kayak Mobil, Motor Listrik Ini Dibekali Fitur Hill Start Assist