Liputan6.com, Ciamis - Dua siswi SMP di Kota Ciamis, Jawa Barat menjadi korban hipnotis. Mereka dijemput seorang pemuda dengan sepeda motor usai mendaftar ulang di sekolah.
Seperti ditayangkan Patroli Indosiar Siang, Jumat (14/7/2017), kedua siswi SMP Negeri 1 Ciamis ini masing-masing masih dalam keadaan ketakutan akibat dihipnotis seorang pemuda, Kamis siang kemarin.
SV dan DV menjadi korban hipnotis di depan sebuah toserba di Kota Ciamis. Keduanya berhasil selamat, namun uang dan telepon genggam dibawa kabur pelaku.
Setelah sadar, korban SV menceritakan bagaimana mereka tiba-tiba didekati seorang pemuda yang mengendarai sepeda motor usai mendaftar ulang di sekolah di depan sebuah toserba.
Seperti kerbau dicucuk hidungnya, kedua siswi SMP ini mengikuti saja perintah pelaku. Mereka pun tanpa pikir panjang ikut berboncengan dengan motor pelaku.
SV dan DV baru sadar setelah ditemukan warga dalam kondisi seperti orang kebingungan di tengah jalan usai diturunkan pelaku.
Kini kasus ini tengah ditangani aparat Polres Ciamis. Polisi mengimbau terutama kepada anak-anak sekolah untuk segera menjauh jika ada orang tak dikenal tiba-tiba mendekat dan mengajak pergi.
Usai Daftar Ulang, 2 Siswi SMP Dihipnotis Pria Tak Dikenal
Korban SV menceritakan bagaimana mereka tiba-tiba didekati seorang pemuda yang mengendarai sepeda motor usai mendaftar ulang di sekolah.
Diperbarui 14 Jul 2017, 11:41 WIBDiterbitkan 14 Jul 2017, 11:41 WIB
Video Pilihan Hari Ini
Produksi Liputan6.com
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Debut BYD Yangwang U8L di Shanghai, SUV Listrik Mewah dengan Tenaga 1.180 Hp
Bunda Iffet Dimakamkan Minggu Siang di TPU Karet Bivak
Saat Donald Trump dan Pemimpin Dunia Hadiri Pemakaman Paus Fransiskus
Berburu Saham Pilihan saat Musim Dividen 2025
Pantang Panik, Begini Jurus Jitu Hadapi Gejolak Pasar Kripto
Hutan Pinus Pangonan, Pesona Alam Pegunungan Muria
Resep Gehu Pedas Jeletot, Makin Lezat dengan Isian Daging Cincang
27 April 2018: Kim Jong Un dan Moon Jae-in Teken Deklarasi Perdamaian, Akhiri Perang Korut-Korsel
Hasil Final Copa del Rey Barcelona vs Real Madrid: Drama Extra Time, Blaugrana Juara usai Kalahkan Los Blancos 3-2
5 Look Makeup Natural Artis Berhijab yang Lagi Hits, Simpel dan Bikin Glowing!
Doakan Kepergian Paus Fransiskus, Ribuan Jemaat Katolik Ikuti Misa Requiem di Gereja Katedral Medan
Jejak Perkembangan Motif Batik Betawi