HUT ke-72 DPR RI, Sidang Paripurna Tak Dipimpin Setya Novanto

Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI genap berusia 72 tahun. Namun, Ketua DPR Setya Novanto tidak menjadi pimpinan sidang.

oleh Lizsa Egeham diperbarui 29 Agu 2017, 10:27 WIB
Diterbitkan 29 Agu 2017, 10:27 WIB
Sidang Paripurna DPR. (Liputan6.com)
Sidang Paripurna DPR. (Liputan6.com)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI genap berusia 72 tahun. Dalam rangka peringatan HUT ke-72 ini, DPR menggelar sidang Paripurna yang akan melaporkan kinerja anggota dewan selama 2016-2017.

Dalam sidang paripurna kali ini, Ketua DPR Setya Novanto tidak menjadi pimpinan sidang. Berdasarkan dari data absensi pimpinan DPR, sidang Paripurna akan dipimpin Wakil Ketua DPR Koordinator bidang Politik Hukum dan Keamanan Fadli Zon.

Pantauan Liputan6.com, Selasa (29/8/2017), selain mengadakan rapat, DPR juga mengadakan pameran foto di sepanjang pelataran gedung Nusantara II.

Tidak hanya foto, beberapa karangan bunga ucapan selamat HUT ke-72 DPR dari instansi dan pimpinan DPR juga berjejer di depan Gedung Nusantara II Komplek DPR RI.

Selain DPR yang melakukan perayaan ulang tahun, hari ini Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) juga akan mengadakan perayaan ulang tahunnya. MPR akan mengadakan acara berdoa bersama untuk merayakan usia ke-72 tahun.


Saksikan video menarik di bawah ini:

Tag Terkait

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya