Patroli Indosiar, Serdang Bedagai - Temuan jenazah wanita terapung di Sungai Serimah, Serdang Bedagai, Sumatera Utara, pada Senin 28 Agustus sore, mengungkap kisah tragis korban. Wanita itu tewas akibat dibunuh dan pelakunya adalah anak kandung korban.
Seperti ditayangkan Patroli Siang Indosiar, Rabu (30/8/2017), Sangkot Marpaung, pelaku sekaligus anak dari korban dibekuk petugas Polsek Bandar Khalipah, Tebing Tinggi, Selasa 29 Agustus.
Diduga kuat, pria berusia 37 tahun itu membunuh ibu kandungnya bernama Sofi Boru Parhusif karena penyakit jiwa yang diderita pelaku kambuh. Belum jelas bagaimana awal mulanya, namun tubuh korban penuh dengan luka bacokan senjata tajam di sekujur tubuh.
Jenazah korban kemudian dibuang pelaku ke sungai. Tersangka mengaku mendengar bisikkan gaib agar dirinya menghabisi nyawa sang ibunda.
Terungkapnya pembunuhan itu setelah keluarga Sofi melaporkan kehilangan korban ke polisi.
Jenazah Sofi Parhusif yang mengapung di Sungai Serimah itu mengejutkan warga Desa Gelam. Jenazah korban ditemukan Senin sore itu terdapat bekas sayatan dan bacokan benda tajam.
Sampai saat ini, polisi masih menyelidiki pengakuan tersangka termasuk memeriksa kondisi kejiwaan anak kandung korban tersebut.