Anggota Brimob Tewas di Blora, Jenazahnya Belum Boleh Dibawa Pulang

Dugaan sementara, salah satu anggota Brimob yang ditugaskan untuk mengamankan sumur minyak terlibat cekcok dengan anggota Brimob lainnya.

oleh Sunariyah diperbarui 11 Okt 2017, 11:31 WIB
Diterbitkan 11 Okt 2017, 11:31 WIB

Patroli, Jawa Tengah - Tiga jenazah anggota Brimob yang diduga tewas dalam aksi penembakan di sumur minyak Desa Karangtengah, Kecamatan Ngawen, Blora, Jawa Tengah, Rabu (11/10/2017) pagi, masih berada di RSUD Blora. Akses menuju kamar jenazah tertutup untuk umum dan dijaga oleh anggota polisi sejak dini hari.

Seperti ditayangkan Patroli Siang Indosiar, Rabu (11/10/2017), pihak keluarga Brigadir Bambang Tejo yang juga tewas dalam insiden tersebut, mendatangi kamar jenazah RSUD Blora. Kedatangan mereka untuk membawa pulang jenazah, namun belum diperbolehkan. Pasalnya ketiga jenazah sedang menjalani proses autopsi. Pihak keluarga akan diperbolehkan membawa pulang jenazah setelah proses autopsi selesai dilakukan.

Peristiwa penembakan terjadi Selasa 10 Oktober malam di Sarana GSS Trembul 01 Pertamina. Menurut warga di sekitar lokasi, mereka hanya mendengar suara rentetan tembakan yang mirip ledakan kembang api. Dugaan sementara, salah satu anggota Brimob yang ditugaskan untuk mengamankan sumur minyak terlibat cekcok dengan anggota Brimob lainnya. Usai memberondong dua rekannya, pelaku kemudian menembak kepalanya sendiri.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya